Profil dan Daftar Film Michelle Yeoh, Orang Asia Pertama Pemenang Aktris Terbaik Oscar
Film | 13 Maret 2023, 12:13 WIBSaat remaja, dia menghadiri Royal Academy of Dance di London, tetapi cedera punggung mengakhiri mimpinya menjadi penari balet profesional.
Dia kemudian berencana membuka sekolah balet, tetapi pada tahun 1983 ibunya memasukkan Yeoh ke dalam kontes Miss Malaysia. Ia pun menang yang membuatnya muncul dalam iklan bersama Jackie Chan.
Bintang Film Hong Kong
Kemunculan Yeoh dalam film tersebut membuat perusahaan produksi Hong Kong menghubunginya untuk bermain film. Mereka yang menyarankan nama panggung, Michelle Khan.
Pada tahun 1984 Yeoh memulai debutnya di layar lebar, tampil dalam drama aksi Mao tou ying yu xiao fei xiang (Burung Hantu vs. Bumbo ).
Meskipun berperan tokoh yang terlibat romansa, dia justru tertarik pada adegan pertarungan. Yeoh menanggap bahwa koreografi dan ritme adegan aksi mengingatkannya pada tarian.
Baca Juga: Aksi Jimmy Kimmel Sindir Insiden Will Smith Tampar Chris Rock di Oscar 2023
Yeoh kemudian memulai latihan intensif, dan latar belakang menarinya terbukti sangat berharga. Dia fleksibel, cepat, dan sangat toleran terhadap rasa sakit.
Sejak saat itu, Michelle Yeoh dibanjir panggilan casting untuk memerankan berbagai film. Hingga tahun 1988 ia menikah dengan produser film Dickson Poon dan berniat pensiun.
Namun pasangan itu bercerai pada tahun 1992, membuat Yeoh kembali melanjutkan karir aktingnya.
Debut di Film Hollywood
Ketenaran global Yeoh dimulai sejak tahun 1997 atas perannya dalam film James Bond "Tomorrow Never Dies". Sia berperan sebagai agen China.
Pada tahun 2005 Yeoh muncul di drama "Memoirs of a Geisha", tiga tahun kemudian dirinya menjadi bintang film "The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor" dan lainnya.
Tahun 2017, Yeoh muncul di bagian kedua dari franchise Marvel "Guardians of the Galaxy". Proyek terkenalnya dilanjutkan dengan Crazy Rich Asians (2018), sebuah rom-com berdasarkan novel terlaris Kevin Kwan.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV