> >

Penculik Anjing Lady Gaga Dijatuhi 4 Tahun Hukuman Penjara

Selebriti | 4 Agustus 2022, 10:52 WIB
Kebersamaan Lady Gaga bersama anjing bulldog Prancis sebelum dicuri. (Sumber: Tangkap Layar People)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Satu dari tiga pria yang didakwa atas perampokan bersenjata terhadap penjaga anjing bulldog Prancis milik Lady Gaga, dijatuhi hukuman empat tahun penjara oleh pengadilan California, Amerika Serikat.

Dilansir dari Antara pada Kamis (4/8/2022), Jaylin Keyshawn White mengaku jadi bagian dari geng yang menembak Ryan Fischer (penjaga anjing Lady Gaga) saat sedang mengajak tiga ekor anjing berjalan-jalan di Hollywood pada Februari 2021 silam.

Jaylin Keyshawn White yang kini berusia 20 tahun mengungkapkan bahwa dirinya bersalah atas perampokan itu dan menerima empat tahun hukuman penjara.

Menurut video rekaman yang diputar saat persidangan, di sekitar lokasi kejadian ada sebuah mobil berhenti dekat Ryan Fischer, kemudian dua orang yang melompat keluar dari mobil.

Kemudian seseorang meminta Fischer untuk menyerah sebelum berkelahi, lalu suara tembakan terdengar, si pengasuh anjing terkapar di jalan sambil berteriak.

Baca Juga: Penuntun Anjing Lady Gaga Ditembak, 2 Anjing French Bulldog Lady Gaga Dicuri

Para penculik masing-masing mengambil seekor anjing, Koji dan Gustav, dan meninggalkan Fischer yang berteriak minta pertolongan. Ryan Fischer terluka parah dalam serangan itu.

Anjing ketiga, Miss Asia, berlari kembali ke Fischer setelah para penculik melarikan diri.

Perampokan itu membuat Lady Gaga menawarkan imbalan 500.000 dolar AS bagi siapapun yang bisa menemukan kedua anjingnya.

White telah didakwa pada April 2021 bersama dengan James Howard Jackson, kini berusia 19 tahun, dan Lafayette Shon Whaley yang kini 28 tahun.

Polisi Los Angeles mengatakan perampokan itu terjadi bukan karena pemiliknya Lady Gaga, melainkan karena nilai ras anjing itu di pasar gelap.

Baca Juga: Mengenal French Bulldog, Anjing Milik Lady Gaga yang Dicuri hingga Beri Rp 7,1 M bagi yang Temukan

Lady Gaga adopsi anjing

Sekadar informasi, salah satu anjing Gaga bernama Gustav telah dimiliki sejak 2016. Ketika itu, penyanyi berusia 34 tahun mengumumkan dirinya telah mengadopsi anak anjing baru ras bulldog Prancis.

Di Amerika, bulldog Prancis merupakan ras anjing paling populer urutan keempat. Anjing ini lebih mudah dicuri karena ukurannya kecil.

Rata-rata motif pencurian adalah untuk dijual kembali. Sebab pencuri tahu anjing tersebut bernilai ribuan dollar Amerika atau puluhan juta rupiah.

Penulis : Dian Septina Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU