Menang Lawan Amber Heard, Johnny Depp Justru Harus Bayar Rp560 Juta ke ACLU, Kenapa?
Selebriti | 3 Juli 2022, 08:40 WIBPengacara ACLU, Stephanie Teplin, mengatakan bahwa meminta Rp560 juta itu wajar, karena Depp telah meminta ribuan dokumen selama periode enam tahun terakhir sebagai bukti yang digunakan dalam persidangan.
Baca Juga: Johnny Depp Bantah Kembali Perankan Kapten Jack Sparrow dalam Pirates of the Caribbean
Awalnya pihak ACLU menuntut 86.000 dolar AS. Namun, Hakim Agung Manhattan Arthur Engoron memutuskan Johnny Depp cukup membayar 38.000 dolar AS, kurang dari setengah dari yang diminta.
Pengacara Depp, Jessica Meyers dari Brown Rudnick, menyatakan bahwa permintaan awal ACLU "terlalu tinggi dan tidak masuk akal."
Sementara Johnny Depp harus membayar Rp560 juta, Amber Heard masih harus membayar Rp127 miliar kepada mantan suaminya itu sebagai ganti rugi.
Menurut pengacara Elaine Bredehoft, Amber Heard telah menyatakan tidak mampu membayar dan berencana untuk mengajukan banding.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : The News