Mengintip Pesona Jembatan Plunyon, Salah Satu Lokasi Syuting Film "KKN di Desa Penari"
Film | 19 Mei 2022, 12:30 WIB"Yang membangun warga sini juga, karena itu jembatan (untuk) irigasi. Bukan peninggalan Belanda, panjangnya sekitar 700 meter," terang Sargiman.
Sargiman menambahkan, sebetulnya ada jembatan lain di kawasan wisata alam Plunyon Kali Kuning yang tak kalah mempesona dibanding yang terekam dalam film KKN di Desa Penari.
Yakni jembatan yang lebih pendek dan terletak di samping Kali Kuning. Sayangnya, jembatan tersebut pernah mengalami kerusakan akibat erupsi Gunung Merapi pada 2010 silam.
Adapun, Sargiman juga menceritakan, asal-usul penamaan Plunyon Kali Kuning untuk kawasan wisata itu.
"Dinamakan Plunyon, karena batu-batu di kali itu licin (lunyu, dalam bahasa Jawa). Lalu, dinamakan Kali Kuning, lantaran dulu warna airnya kuning. Setelah erupsi, (kali itu) tertutup pasir dan batu," cerita Sargiman.
Kini, usai film KKN di Desa Penari ramai diperbincangkan oleh publik, obyek wisata alam Plunyon Kali Kuning pun turut kebanjiran pengunjung.
"Ramainya (pengunjung) itu saat sore hari. Kalau pagi itu, ramai yang gowes (bersepeda). Gowes sambil foto-foto di dalam kawasan, nanti balik lagi," pungkas Sargiman
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas.com