> >

Gabung Jadi Trio, Inikah Nama Grup Eunha, Eumji dan Sinb?

Selebriti | 6 Oktober 2021, 18:53 WIB
Sinb, Eunha dan Eumji bergabung menjadi grup trio di bawah naungan BPM Entertainment. (Sumber: Soompi)

SEOUL, KOMPAS.TV - Mantan member G-Friend Eunha, Eumji dan Sinb akhirnya mengumumkan akan debut sebagai trio di bawah naungan agensi Black Planet Made atau BPM Entertainment.

Pengumuman tersebut dibarengi dengan munculnya pesan dari Eunha, Eumji dan Sinb untuk penggemar.

Dalam surat tersebut, mereka kompak mengumumkan akan membentuk grup beranggotakan tiga orang.

"Saya akan memulai awal baru di BPM Entertainment bersama dengan SinB dan Umji! Terima kasih atas cinta dan dukungan kalian yang tidak berubah," tulis Eunha seperti dikutip dari Soompi, Rabu (6/10/2021).

Baca Juga: CEO BVLGARI Ungkap YG Entertainment Tak Izinkan Lisa BLACKPINK Hadiri Acara di Paris, Ada Apa?

Kendati demikian, Eunha, Eumji, Sinb maupun pihak agensi belum membeberkan nama grup trio baru tersebut.

Namun, agaknya penggemar berspekulasi bahwa nama grup Eunha, Eumji dan Sinb adalah VIVIZ.

Hal ini lantaran BPM Entertainment baru-baru ini telah mendaftarkan hak cipta atas nama VIVIZ pada 1 Oktober lalu.

VIVIZ dikabarkan menjadi nama grup trio Eunha, Eumji, Sinb. (Sumber: Instagram)

Selain itu, penggemar yakin bahwa VIVIZ merupakan singkatan dari nama ketiganya. Dalam Bahasa Korea VIVIZ dibaca sebagai “Bi Bi Ji” yang berasal dari nama asli ketiga anggota, yakni Jung Eun Bi (Eunha), Hwang Eun Bi (SinB) dan Umji.

Baca Juga: Ramai Rumah di "Hometown ChaChaCha" Banyak Dikunjungi, Tim Produksi Beri Peringatan

Akun Twitter VIVIZ Official. (Sumber: Twitter)

Penggemar juga menemukan akun Twitter bernama VIVIZ Official namun hingga kini masih dalam keadaan terkunci.

Mengenai kabar tersebut, agensi belum memberikan konfirmasi lebih lanjut perihal nama grup trio Eunha, Eumji dan Sinb.

Penulis : Dian Nita Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Soompi


TERBARU