> >

Negatif Covid-19, Eddies Adelia Ungkap Ganasnya Varian Delta

Selebriti | 21 Juli 2021, 12:38 WIB
Eddies Adelia saat Positif Covid-19 (Sumber: Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Perjuangan Eddies Adelia dalam melawan penyakit Covid-19 varian delta akhirnya bisa dilewatinya.

Sebelumnya, Eddies Adelia sempat dinyatakan positif Covid-19 sehingga membuat dirinya bergejala berat dan harus terkapar berhari-hari. 

Melalui Instagram pada Selasa (20/7/2021), dia mengumumkan telah negatif virus corona. Dalam unggahannya, Eddies menyertakan hasil swab test yang menyatakan dirinya negatif.

"Alhamdulillah wa syukurilah setelah berjuang melewati masa2 kritis selama 14 hari melawan Covid 19, kemarin hasil PCR saya negatif," tulis Eddis Adelia dalam kolom keterangan foto, Rabu (21/7/2021). 

Perempuan 42 tahun itu pun mengungkap bahwa gejala yang dirasakan cukup berat. Bahkan dia mengalami pegal linu hingga sesak napas.

Baca Juga: Eddies Adelia Positif Covid-19, Begini Kondisinya

Bahkan, selama menjalani isoman di rumah, Eddies harus benar-benar bedrest lantaran saturasi oksigennya diangka 88. 

"Saya kena Covid Varian Delta yang sangat ganas dengan gejala berat. Hari ketiga sampe hari ke 14 saya drop. Kepala sakitnya luar biasa, tulang-tulang ngilu, persendian sakit, batuk sesek, saturasi saya sampai di angka 88 - 87," beber Eddies Adelia.

"Saya sampai harus bedrest hampir 5 hari pake pampers dan hanya telentang karena kalau gerak saturasi saya langsung drop. Sudah pakai oksigen dan diinfus," jelasnya.

Eddies Adelia mengatakan selama masa penyembuhan ada dua dokter yang selalu memantaunya. Beberapa perawat juga datang ke rumahnya untuk memantau kondisinya.

"Ada inflamasi/peradangan di paru2 saya dan di hati saya serta ada pengentalan darah, sekarang saya focus mengobati itu, tiap hari ada suntikan utk paru2 saya selama 7 hari , dan saya harus minum berbagai macam obat serta Vitamin utk pengobatan selama 3 bulan," ujarnya. 

Baca Juga: Eddies Adellia Ungkap Kondisi Isoman Hari ke-13: Masih Terbaring dengan Oksigen

Dalam kesempatan itu, Eddies Adelia memberikan semangat kepada semua orang yang sedang berjuang negatif dari virus ini.

"Untuk teman2 yg masih berjuang melawan Covid tetap semangatttt dan trs berdoa semoga segera diberikan kesembuhan Amiiin," pungkasnya.

Penulis : Dian Septina Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU