> >

Marvel Studios Umumkan Judul dan Jadwal Berbagai Film MCU "Phase 4"

Film | 4 Mei 2021, 11:56 WIB
Ilustrasi logo Marvel Fase Empat. (Sumber: Youtube/IGN)

SOLO, KOMPAS.TV - Kabar gembira datang bagi penggemar film besutan studio Marvel. Melalui trailer yang diumumkan Senin (03/05/2021) kemarin, Marvel Studios secara resmi mengumumkan berbagai judul dan jadwal film fase 4 Marvel Cinematic Universe (MCU).

Berjudul Marvel Studios Celebrates The Movies, Marvel membagikan informasi dari penampakan perdana judul-judul film baru yang akan mengisi fase 4 ini. Seperti diketahui, fase ini merupakan fase pasca-Infinity Saga yang melanjutkan fase tiga yang diakhiri dengan film Spider-Man: Far From Home (2019).

Seperti diberitakan Kompas.com, MCU Fase 4 akan dibuka dengan Black Widow dan Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings.

Baca Juga: Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings, Film Superhero Asia Pertama Marvel

Black Widow akan tayang pada 9 Juli 2021, sedangkan untuk Shang-Chi pada 3 September 2021.

Selain itu Eternals yang digarap oleh sutradara peraih Oscar, Chloe Zhao, dan dibintangi oleh Angelina Jolie mengambil tempat pada 5 November 2021.

Spider-Man: No Way Home menjadi film penutup dari Marvel untuk tahun 2021 dan akan tayang pada 17 Desember 2021.

Baca Juga: Marvel Studio Rilis Trailer Film "Loki"

Marvel juga mengumumkan film pada awal tahun 2022, merupakan Doctor Strange in the Multiverse of Madness pada 25 Maret 2022.

Disusul film Thor: Love and Thunder pada 6 Mei 2022. Sekuel dari Black Panther juga dikabarkan akan tayang dengan judul Wakanda Forever pada 8 Juli 2022.

Setelahnya sekuel dari Captain Marvel dengan judul The Marvels akan tayang pada 11 November 2022.

Baca Juga: Power Rangers Hingga Spiderman Berbagi Takjil di Solo

Ant-Man kembali di fase ini dengan Ant-Man and the Wasp: Quantumania yang akan tayang pada 17 Februari 2023.

Pengumuman ditutup dengan jadwal Guardians of The Galaxy Vol.3 yang tayang pada 5 Mei 2023.

"Sampai bertemu di bioskop," akhir pengumuman tersebut.

Baca Juga: Fans Marvel Merapat! Ini Deretan Film Fase 4 di Tahun 2021

Penulis : Danang Suryo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU