Batal Nikah, Bagaimana Nasib Gaun Pengantin Ayu Ting Ting yang Sudah 75 Persen Selesai?
Selebriti | 10 Februari 2021, 10:44 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman dipastikan batal dilangsungkan. Kabar batalnya pernikahan tersebut sudah dikonfirmasi oleh keduanya dan pihak Wedding Organizer (WO).
Padahal, Ayu dan Dit sudah mempersiapkan banyak hal pernikahan yang rencananya akan digelar pada 20 Februari 2021 mendatang.
Diketahui, Ayu Ting Ting bahkan sudah banyak membicarakan urusan pernikahan dengan pihak WO, Sista Wedding.
Bahkan, menurut penuturan dari perwakilan Sista Wedding, Lukman, gaun pengantin yang sedianya akan dikenakan oleh Ayu Ting Ting sudah hampir selesai.
“Baju akadnya kebaya, (didesain oleh) Sista Wedding, udah 75 persen,” ujar Lukman, seperti dikutip dari kanal YouTube Feni Rose Official, Selasa (10/2/2021).
Lukman mengatakan bahwa gaun pengantin Ayu Ting Ting hanya tinggal satu kali fitting dan memasang payet sedikit lagi.
Baca Juga: Kena Aturan Ganjil Genap, Ayu Ting Ting Bikin Grogi Petugas Satpol PP
Saat ditanyai nasib gaun pengantin tersebut, Lukman mengatakan bahwa pihaknya belum memikirkan akan dikemanakan baju tersebut.
“Kita belum (kepikiran) ke sana sih. Masih belum mikir itu baju mau diapain,” jelas Lukman.
Lukman juga membeberkan konsep pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman yang menggunakan adat Sunda. Baju pengantin Ayu Ting Ting disebutnya berwarna putih yang akan dikenakan bersama siger.
Pihaknya mengaku sedih dengan keputusan Ayu membatalkan pernikahannya dengan Adit harus batal.
“Yaa, sebetulnya kita mau menampilkan yang terbaik buat Ayu. Yang the best pastinya. Cuma kan memang, yah, Allah berkehendak lain,” tutur Lukman.
Penulis : Fiqih-Rahmawati
Sumber : Kompas TV