Unggah Foto Pertama di Lokasi Syuting, Tom Holland Bocorkan Penampilan Dirinya di Spider-Man 3
Film | 7 November 2020, 18:31 WIBKOMPAS.TV - Aktor Tom Holland memberikan bocoran terkait produksi film Spider-Man 3 yang ia bintangi melalui postingan di akun instagramnya @tomholland2013.
Tampilan pertama Tom Holland di Spider-Man 3 diunggah sang aktor di akun Instagram pribadinya.
Kini Holland bukan memberikan spoiler perjalanan proses syuting dirinya, melainkan mengunggah foto Spider-Man dengan mengenakan masker.
"Pakai masker," tulis Tom Holland dalam keterangan foto yang diunggahnya.
"Saya pakai dua," tulis Tom Holland lagi sebagai keterangan foto kostum karakter Spider-Man yang dia pakai di Spider-Man: Far From Home (2019) tapi dengan masker berwarna putih.
Berikut tampilan Spider-Man yang diunggah Tom Holland, https://www.instagram.com/p/CHQpnd2FYRy/?utm_source=ig_web_copy_link.
Pasalnya, sejak bergabung di Marvel Cinematic Universe (MCU), Tom Holland memang sering keceplosan memberikan spoiler pada penggemarnya.
Ia sempat mengunggah dirinya berada di Atlanta, Amerika Serikat, dan telah siap menjalani pengambilan gambar dalam proses syuting.
Tom Holland sempat membagikan serangkaian video yang diposting ke Instagram Story-yang mendokumentasikan perjalanannya selama proses syuting.
Sebagaimana sempat diungkapkannya di Instagram Story akhir bulan Oktober lalu, Tom Holland sekarang jauh lebih berhati-hati untuk tidak memberi bocoran pada penggemar tentang bagaimana cerita Spider-Man.
"Saya tidak akan mengatakan apapun pada kalian tentang Spider-Man 3, karena saya sudah belajar dari pengalaman," kata Holland saat itu.
Sebelumnya, Tom Holland melalui unggahan video di akun Instagram pribadinya sempat mengabarkan bahwa syuting Spider-Man 3 segera dimulai. Dalam unggahan tersebut Tom Holland terlihat merusak iPad yang berisi naskah Spider-Man 3, tepat setelah membukanya.
“Jadi, aku baru saja sampai, sekarang berada di Atlanta dan baru saja menerima sebuah paket,” Ucap Holland dalam video tersebut.
“Paketnya berisi sebuah iPad, dan dalam iPad tersebut berisi sebuah naskah, naskah Spider-Man 3. Dan sekarang aku sedang mencari tahu apa yang akan kulakukan dalam 5 bulan ke depan. Aku tidak akan memberitahu kalian detailnya, karena aku belajar dari kesalahanku sebelumnya,” tambahnya.
Tom Holland berhenti sejenak di tengah-tengah kalimatnya dan sadar kalau telah merusak iPad tersebut.
“Oh, sial. Aku baru saja merusak iPad ini,” kata Tom Holland.
“Umm, oke, aku akan membacanya sekarang, sudah tidak sabar! Aku akan segera update kelanjutannya nanti,” lanjut Tom Holland.
Adapun film Spider-Man 3 dijadwalkan rilis pada tanggal 17 Desember 2021. Proses syuting dikabarkan masih berlanjut hingga saat ini.
Baca Juga: Dibintangi Tom Holland & Robert Pattinson, Trailer Perdana Film The Devil All The Time Bikin Geger!
Penulis : Anjani-Nur-Permatasari
Sumber : Kompas TV