Link Pendaftaran CPNS 2024 Kemenkes, Cara Cek Formasi, Tahapan dan Jadwal Pendaftarannya
Loker | 24 Juni 2024, 13:46 WIBBaca Juga: Formasi CPNS Kemenkumham 2024 untuk SMA/SMK, D3, S1 dan S2, Ada Lowongan Kerja Penjaga Tahanan
Link Pendaftaran CPNS 2024 dan Alurnya
- Pelamar membaca dan memahami persyaratan dan ketentuan di pengumuman yang tayang pada laman https://casn.kemkes.go.id
- Akses laman sscasn.bkn.go.id
- Buat akun di https://daftar-sscasn.bkn.go.id/akun dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga (KK) atau NIK Kepala Keluarga.
- Login menggunakan NIK sebagai username dan password yang telah didaftarkan saat membuat akun SSCASN 2024
- Melengkapi data diri, memilih formasi sesuai pendidikan, melengkapi data pendidikan
- Unggah dokumen persyaratan
- Cek resume pendaftaran
Tahapan Pendaftaran CPNS Kemenkes 2024
1. Seleksi Administrasi
2. Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
3. Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang terdiri dari :
- Substansi jabatan dengan CAT;
- SKB Tambahan dengan wawancara dan praktik kerja;
- SKB Tambahan dengan tes kemampuan Bahasa Inggris.
Baca Juga: Kemhan Buka 25.258 Formasi CPNS-PPPK 2024, Ini Rincian, Cara Daftar dan Jadwalnya
Jadwal Pendaftaran CPNS 2024
Hingga saat ini, Badan Kepegawaian Negara (BKN) belum mengumumkan kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka.
Kendati demikian, Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
menargetkan pendaftaran CPNS 2024 dibuka pada Juni atau Juli 2024.
Pembukaan seleksi akan dilakukan setelah instansi menerima Surat Keputusan (SK) Menteri PAN-RB tentang penetapan kebutuhan atau informasi pegawai ASN.
Setelah memperoleh SK tersebut, instansi pemerintah akan berkoordinasi dengan BKN untuk pengumuman lowongan formasi dan persiapan seleksi.
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV