> >

Airlangga Ungkap Defisit dan Rasio Utang RI Lebih Baik dari Jepang, China, hingga AS

Ekonomi dan bisnis | 24 Juni 2024, 12:20 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (24/6/2024). Airlangga menegaskan, tingkat defisit dan rasio utang Indonesia terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) masih lebih baik dari negara lain. (Sumber: Kompas TV)

Sebagai informasi, riset Institute for Management Development (IMD) World Competitiveness Ranking (WCR) 2024 mencatat bahwa Indonesia menduduki posisi ke-27 dari 67 negara, di mana pada tahun 2023 lalu Indonesia berada di posisi ke-34. 

Baca Juga: Luhut Ucapkan Selamat Ultah ke Jokowi: Bapak Seharusnya Masuk Kopassus, Pemimpin Teladan

Di kawasan Asia Tenggara sendiri, daya saing Indonesia berhasil menjadi 3 besar setelah Singapura dan Thailand.

Airlangga mengakui, APBN 2025 disusun untuk melanjutkan program prioritas pemerintah saat ini dan mendukung program pemerintah selanjutnya, yaitu Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Termasuk program makan siang gratis yang kini disebut sebagai program bergizi gratis. 

Ia menyampaikan, telah ada pertemuan kedua pihak untuk membahan APBN 2025. 

"Pada prinsipnya beliau (Prabowo) telah memahami dan menyetujui hal yang kemarin dibahas di rapat. Termasuk dukungan terhadap program unggulan, salah satunya program bergizi gratis yang sudah dialokasikan anggaran 2025 sebesar Rp71 triliun," tuturnya. 

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU