> >

Pendaftaran CPNS Kemenkumham 2024 Kapan Dibuka? Ini Jadwal, Formasi dan Syaratnya

Loker | 14 Juni 2024, 13:55 WIB
Ilustrasi tes SKD CPNS Kemenkumham. Kapan pendaftaran CPNS Kemenkumham 2024? (Sumber: Antara)

1. Formasi CPNS Kemenkumham 2024 SMA/SMK

  • Penjaga Tahanan
  • Pemeriksa Keimigrasian

2. Formasi CPNS Kemenkumham 2024 D3

  • Asisten Apoteker Terampil
  • Bidan Terampil
  • Perawat Terampil

3. Formasi CPNS Kemenkumham 2024 D4/S1

  • Kurator Keperdataan Ahli Pertama
  • Perancang Peraturan Perundang- undangan Ahli Pertama
  • Analis SDM Aparatur Ahli Pertama
  • Pemeriksa Paten Ahli Pertama Pemeriksa Desain Industri Ahli Pertama
  • Analis Hukum Ahli Pertama
  • Pranata Komputer Ahli Pertama
  • Analis Kebijakan Ahli Pertama
  • Auditor Ahli Pertama
  • Penerjemah Ahli Pertama
  • Dokter Ahli Pertama
  • Dokter Gigi Ahli Pertama
  • Analis Kekayaan Intelektual Ahli Pertama

4. Formasi CPNS Kemenkumham 2024 S2

  • Widyaiswara Ahli Pertama

Syarat CPNS Kemenkumham 2024

  • Berikut persyaratan pendaftaran seleksi CPNS 2024 berdasarkan Pasal 5 ayat (1) Peraturan Menpan-RB Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pengadaan PNS:
  • Usia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 35 tahun pada saat melamar;
  • WNI;
  • Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena perbuatan dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
  • Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
  • Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar;
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah;
  • Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK).

Baca Juga: Kemenkumham Buka Pendaftaran CPNS 2024 untuk SMA/SMK via Sekolah Kedinasan, Ini Syaratnya

Berkas Dokumen Pendaftaran CPNS 2024

  • Pasfoto berlatar belakang merah ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg.
  • Swafoto ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg.
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) ukuran maksimal 200 Kb dengan format jpeg/jpg.
  • Ijazah ukuran maksimal 800 Kb dengan format pdf.
  • Sertifikat Pendidik (Serdik) atau Surat Tanda Registrasi (STR) ukuran maksimal 800 Kb dengan format pdf.
  • Transkrip nilai ukuran maksimal 500 Kb dengan format pdf.
  • Dokumen lain sesuai dengan ketentuan jenis formasi dan instansi yang dilamar.

Penulis : Dian Nita Editor : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU