> >

Luhut Sebut Avtur dari Minyak Jelantah Bisa Bikin Cuan Rp13 T, Diluncurkan September 2024

Ekonomi dan bisnis | 29 Mei 2024, 16:01 WIB
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan, pemerintah menargetkan akan meluncurkan Sustainable Aviation Fuel (SAF) pada September 2024, bertepatan dengan gelaran Bali Air Show. (Sumber: Instagram @luhut.pandjaitan)

"Hal lain yang tidak kalah pentingnya adalah penciptaan nilai ekonomi melalui kapasitas produksi kilang-kilang biofuel Pertamina, diestimasikan bahwa penjualan SAF secara domestik dan ekspor dapat menciptakan keuntungan lebih dari Rp 12 triliun per tahunnya," tutur Luhut. 

"Selain itu, pengembangan industri SAF juga akan menjadi pintu masuk investasi kilang biofuel lebih lanjut dari swasta maupun BUMN," tambahnya. 

Ia memaparkan, seiring meningkatnya aktivitas penerbangan, emisi karbon yang dihasilkan juga akan terus bertambah. Oleh karena itu, intervensi untuk mengurangi emisi karbon menjadi penting. 

Dari berbagai data dan kajian, Kemenko Marves menyimpulkan bahwa SAF adalah solusi paling efektif untuk mewujudkan masa depan penerbangan yang ramah linakungan di Indonesia. 

Baca Juga: Cetak Sejarah, Garuda Indonesia Rampungkan Uji Coba Bioavtur Minyak Sawit untuk Pesawat Komersial

"Sehingga upaya menciptakan Bahan Bakar Aviasi Ramah Linkungan (SAF) ini bukan hanya menjadi inovasi semata, melainkan suatu komitmen dalam upaya mengurangi emisi karbon global," ucap Luhut. 

"Saya menargetkan setelah keluarnya Peraturan Presiden, SAF dapat kita launching selambatnya pada @baliairshow, September mendatang," 

 

Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU