Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Dibuka Fungsional Mulai Hari Ini, Medan-Kisaran Hanya 2,5 Jam
Ekonomi dan bisnis | 4 April 2024, 15:13 WIBBaca Juga: Penyebab Longsor Tol Bocimi Menurut PT Waskita Toll Road: Gerusan Air akibat Hujan Deras
Anggota Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Unsur Masyarakat Kementerian PUPR Tulus Abadi mengatakan, tol fungsional adalah tol yang pembangunan fisiknya sudah lebih dari 80 persen, tapi belum resmi beroperasi.
Pembukaan tol fungsional ini nantinya berdasarkan dikresi dari Kepolisian, tergantung kondisi lalu lintas dari jalan tol yang sudah resmi beroperasi.
“Ruas tol yang fungsional itu masih gratis, jangan lupa, jadi bisa dimanfaatkan. Mumpung belum dibayar manfaatkan,” kata Tulus dalam dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9), dikutip dari Breaking News Kompas TV, Senin (25/3/2024).
Ia menerangkan, tol fungsional hanya akan beroperasi dari pukul 06.00 sampai pukul 17.00 waktu setempat. Dari 7 tol fungsional, 3 ruas diantaranya ada di Pulau Jawa dan 4 lainnya di Sumatera.
Baca Juga: Mudik Lebaran via Tol Kartasura-Klaten Gratis Mulai 5 April 2024, Waktu Perjalanan Hanya 25 Menit
Berikut daftar 7 tol fungsional yang dibuka untuk arus mudik dan balik Lebaran 2024.
Tol Fungsional Lebaran 2024:
1. Tol Jakarta Cikampek II Selatan (Ruas Kutanegara-Sadang) sepanjang 8,5 kilometer
2. Tol Solo Yogyakarta-NYIA (Kartasura-Karanganom) sepanjang 22,3 km
3. Tol Cimanggis-Cibitung (Cikeas-Cibitung) sepanjang 19,65 km
4. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 2 Kuala Tanjung-Indrapura Dan 3-4 Sinaksak-Seribu Dolok sepanjang 56,6 km 5. Tol Bangkinang-Tanjung Alai sepanjang 24,7 km
6. Tol Indrapura-Kisaran (Seksi 2 Limapuluh-Kisaran) sepanjang 32 km
7. Tol Kayu Agung-Palembang-Betung Seksi 3 sebagian (IC Musi Landas STA 64+900-Desa Suka Mulya STA 86+127) sepanjang 21,2 km.
Penulis : Dina Karina Editor : Iman-Firdaus
Sumber :