> >

3,1 Juta Orang Naik MRT Jakarta pada Januari 2024, Kini Ada Feeder Blok M-PIK 2 dan akan Ditambah

Ekonomi dan bisnis | 11 Februari 2024, 10:32 WIB
MRT Jakarta mencatat sebanyak 102.041 orang per hari telah menggunakan MRT di bulan Januari 2024. Sehingga total ada 3.163.357 orang yang menggunakan layanan MRT Jakarta sepanjang Januari 2024 lalu. (Sumber: MRT Jakarta )

Sebagai bagian dari inovasi dan mengikuti tren digital oleh masyarakat, pengguna jasa MRT Jakarta dapat menggunakan aplikasi MRT Jakarta di ponsel pintar untuk membeli tiket perjalanan, menggunakan poin penggunaan untuk ditukar dengan berbagai promo, bahkan menonton film dan bermain gim ponsel. 

Ahmad menjelaskan, seluruh fitur gaya hidup ini bertujuan untuk memberikan pengalaman penuh kepada pelanggan saat menggunakan layanan MRT Jakarta. 

Baca Juga: Institut Teknologi PLN Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Bisa Langsung Jadi Pegawai

Pembelian tiket rombongan (maksimal lima tiket per akun) melalui aplikasi di ponsel berbasis android pun dapat dilakukan sehingga memudahkan bagi pelanggan rombongan untuk bepergian. 

"PT MRT Jakarta (Perseroda) juga menyediakan mesin top up uang elektronik keluaran bank di setiap stasiun," ucapnya. 

Sementara itu, pembangunan jalur MRT tagap 2 tepatnya CP 201 Fase 2A Stasiun Thamrin dan Monas per 25 Januari 2023, telah mencapai 68,79 persen.

Pembangunan Stasiun Monas telah masuk ke tahap pekerjaan "box jacking", yaitu metode dorong yang digunakan dalam membangun "entrance" satu yang ada di Jalan Museum. Lalu penggalian pintu masuk (entrance) dua yang berada di silang barat daya Monas.

Selanjutnya pengecoran lantai dasar suar penyejuk (cooling tower base slab), instalasi dan penyelesaian dinding, "double wall" dan Aluminium Composite Panel (ACP), rangka langit-langit (ceiling) dan persiapan pekerjaan lantai.

Baca Juga: Waspada Penipuan File APK dengan Modus "Undangan Pemilu" dan "PPS Pemilu 2024"

Selain itu pekerjaan instalasi sistem ventilasi panas dan pendingin ruangan (heating ventilation and air conditioning/HVAC) suplai air dan drainase dan pemadam kebakaran serta elektrikal.

Sedangkan di Stasiun Thamrin, pekerjaan yang sedang dilakukan meliputi pekerjaan pengecoran lantai dasar (base slab), pengecoran kolom, instalasi penyaring udara (Overhead Trackway Exhaust/OTE duct) dan pondasi entrance empat serta menara pendingin (cooling tower and ventilation tower).

"Sedangkan untuk CP 202 (Stasiun Harmoni-Sawah Besar-Mangga Besar) setelah resmi dimulai pada 25 Juni 2022, per 25 Januari 2024 telah mencapai 25,54 persen," ungkapnya. 

Fase 2A MRT Jakarta akan menghubungkan Stasiun Bundaran HI hingga Kota sepanjang sekitar 5,8 kilometer dan terdiri dari tujuh stasiun bawah tanah, yaitu Thamrin, Monas, Harmoni, Sawah Besar, Mangga Besar, Glodok dan Kota.

Fase 2A tersebut dibagi menjadi dua segmen, yaitu segmen satu Bundaran HI-Harmoni yang ditargetkan selesai pada 2027 dan segmen dua Harmoni-Kota yang ditargetkan selesai pada 2029.

Fase 2B MRT Jakarta yang rencananya melanjutkan dari Kota sampai dengan Depo Ancol Barat masih dalam tahap studi kelayakan (feasibility study).

 

Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU