Cara Cek Pencairan dan Penerima Bansos PKH 2023, Lansia Dapat Rp2,4 Juta per Tahun!
Ekonomi dan bisnis | 28 November 2023, 13:05 WIBBantuan PKH disalurkan sesuai dengan kebutuhan spesifik keluarga, dengan jumlah yang bervariasi:
- Ibu Hamil/Nifas: Rp750.000 per tahap, total Rp3.000.000 per tahun.
- Anak Usia Dini (0-6 tahun): Rp750.000 per tahap, total Rp3.000.000 per tahun.
- Pendidikan Anak SD/Sederajat: Rp225.000 per tahap, total Rp900.000 per tahun.
- Pendidikan Anak SMP/Sederajat: Rp375.000 per tahap, total Rp1.500.000 per tahun.
- Pendidikan Anak SMA/Sederajat: Rp500.000 per tahap, total Rp2.000.000 per tahun.
- Penyandang Disabilitas Berat: Rp600.000 per tahap, total Rp2.400.000 per tahun.
- Lansia: Rp600.000 per tahap, total Rp2.400.000 per tahun
Baca Juga: Info Pencairan Bansos PKH November-Desember 2023, Simak Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id
Panduan untuk Penerima PKH 2023
Untuk memeriksa dan mencairkan bantuan, penerima PKH dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
- Kunjungi Situs Web Kemensos melalui HP atau aplikasi di alamat cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan informasi alamat sesuai KTP dan nama lengkap.
- Isi kode captcha untuk proses verifikasi keamanan.
- Klik 'Cari Data' untuk melihat status penerimaan bantuan.
- Periksa rekening bank yang terdaftar untuk memastikan dana telah disalurkan.
Baca Juga: Bawaslu Panggil Oknum Kepala Desa yang Diduga Ancam Hapus Bansos Jika Tidak Pilih Parpol Tertentu!
Penulis : Danang Suryo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV