> >

Pengumuman! Tarif Tol Cipularang dan Tol Padaleunyi Naik Mulai 5 Juni 2023

Ekonomi dan bisnis | 30 Mei 2023, 09:42 WIB
Kenaikan tarif Jalan Tol Cikampek-Purwakarta-Padalarang (Cipularang) dan Padalarang-Cileunyi (Padaleunyi) akan mulai diberlakukan pada 5 Juni 2023, pukul 00.00 WIB. (Sumber: Antara)

Peningkatan pelayanan tersebut dilakukan dalam rangka memberikan keamanan, kenyamanan dan keselamatan kepada pengguna jalan tol.

Dengan demikian, Jalan Tol Cipularang sepanjang 58,5 km itu mengalami besaran tarif yang disesuaikan per 5 Juni 2023 pukul 00.00 WIB, dengan contoh besaran tarif jarak terjauh sebagai berikut:

Gol I: Rp 45.000 yang semula Rp 42.500

Gol II: Rp 76.000 yang semula Rp 71.500

Gol III: Rp 76.000 yang semula Rp 71.500,

Gol IV: Rp 110.000 yang semula Rp 103.500

Gol V: Rp 110.000  yang semula Rp 103.500

Baca Juga: Nasabah BRI Bisa War Tiket Indonesia vs Argentina Duluan, Pakai BRImo sampai Virtual Account

Sementara itu, Ruas Jalan Tol Padaleunyi sepanjang 64,4 km juga mengalami besaran tarif yang disesuaikan per 5 Juni 2023 pukul 00.00 WIB, dengan contoh besaran tarif jarak terjauh sebagai berikut:

Gol I: Rp 10.500 yang semula Rp 10.000

Gol II: Rp 18.500 yang semula Rp 17.500

Gol III: Rp 18.500 yang semula Rp 17.500

Gol IV: Rp 25.000 yang semula Rp 23.500

Gol V: Rp 25.000 yang semula Rp 23.500

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber :


TERBARU