> >

Syarat dan Cara Pengajuan KUR BRI, BCA dan Mandiri Terbaru 2023, Simak di Sini

Perbankan | 14 Mei 2023, 17:24 WIB
Ilustrasi. Pelayanan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank BRI. (Sumber: Kontan.co.id/ CHEPPY A MUCHLIS)

Sebelum mengajukan pinjaman KUR BCA, nasabah perlu mengenali jenis dan limit pinjaman yang disediakan. Sehingga nasabah dapat memilih limit pinjaman yang disediakan sesuai dengan kebutuhan.  

Adapun jenis dan limit pinjaman KUR BCA 2023 adalah sebagai berikut: 

Baca Juga: Mudah, Begini Cara Memindahkan m-Banking BCA ke HP Lain Tanpa ke Bank

  • KUR Super mikro: limit pinjaman sampai Rp10 juta 
  • KUR Mikro: limit pinjaman > Rp10 juta - Rp100 juta 
  • KUR Kecil: limit pinjaman > Rp100 juta - Rp500 juta 
  • KUR Khusus: limit pinjaman sampai Rp500 juta 

Selain bebas biaya provisi dan administrasi, pinjaman KUR Super Mikro dan KUR Mikro juga tidak dikenakan biaya lainnya seperti biaya notaris, appraisal, dan lainnya.  

Sedangkan untuk pinjaman KUR Kecil dan KUR Khusus, biaya appraisal dan pengikatan agunan notaril disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku. 

Peminjam akan dikenakan biaya denda apabila telat melakukan pembayaran sesuai dengan ketentuan yang berlaku yang sebelumnya telah disepakati. 

Syarat pinjaman KUR BCA 2023

  • Wiraswasta atau pengusaha berusia sekurang-kurangnya 21 tahun dan maksimum 65 tahun pada saat pinjaman lunas. 
  • Karyawan tetap minimal 1 tahun pada perusahaan saat ini. 
  • Diperuntukkan bagi modal kerja atau rencana pengembangan usaha minimal lama berdirinya usaha 6 bulan.
  • Menyiapkan dokumen data diri berupa e-KTP, Kartu Keluarga (KK), dan NPWP. 
  • Untuk pengajuan Rp50 juta ke atas, melampirkan fotokopi NPWP pemohon. 
  • Melampirkan dokumen opsional usaha seperti Surat Keterangan Usaha (SKU) untuk pengajuan perseorangan, Tanda Daftar Perusahaan (TDP), dan Nomor Induk Badan (NIB) untuk pengajuan badan usaha. 
  • Pinjaman KUR BCA menggunakan jaminan atau agunan seperti tanah kosong atau tanah bangunan, kios, dan kendaraan bermotor. 
  • Nasabah juga bisa menggunakan persediaan barang dan mesin sebagai agunan tambahan. 

Cara Mengajukan KUR BCA 2023 

Pengajuan pinjaman KUR BCA dapat dilakukan di kantor cabang terdekat dengan membawa dokumen yang dipersyaratkan. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Kunjungi kantor cabang BCA terdekat.
  • Ambil nomor antrean dan tunggu hingga dipanggil petugas bank.  
  • Sampaikan kepada petugas bahwa Anda ingin mengajukan pinjaman KUR BCA. 
  • Setelah itu, petugas akan meminta nasabah untuk mengisi formulir pengajuan pinjaman KUR BCA.  
  • Ajukan nominal angsuran sesuai ketentuan yang telah disebutkan sebelumnya. 
  • Nantinya tim petugas pinjaman KUR BCA akan meninjau lokasi usaha dan kelayakan nasabah. 
  • Tunggu informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Cara Buka Rekening BNI Online lewat HP tanpa Harus ke Bank

3. KUR Bank Mandiri 2023

KUR Bank Mandiri dibuka hingga 31 Desember 2023 atau sampai dengan pemberitahuan selanjutnya.

Apa persyaratan penerima KUR Mandiri 2023?

  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dari anggota keluarga dari karyawan/karyawati yang bepenghasilan tetap atau bekerja sebagai pekerja migran Indonesia.
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dari pekerja migran indonesia yang pernah bekerja di luar negeri.
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah di wilayah perbatasan dengan negara lain.
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah pensiunan Pegawai Negeri Sipil, Tentara Nasional Republik Indonesia dan Kepolisian Republik Indonesia dan/atau pegawai pada masa persiapan pensiun.
  • Kelompok Usaha Mikro, Kecil dan Menengah yang meliputi, Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Gabungan Kelompok Tani dan Nelayan (Gapoktan), atau Kelompok usaha lainnya. 
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dari Pekerja yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja. 
  • Calon Pekerja Migran Indonesia yang akan bekerja di luar negeri, dan/atau Calon Peserta Magang di luar negeri.
  • Usaha Mikro, Kecil dan Menengah dari ibu rumah tangga.
  • Usaha atau Kelompok Usaha Penerima KUR merupakan usaha produktif dan layak dibiayai yang menghasilkan barang dan/atau jasa untuk memberikan nilai tambah dan meningkatkan pendapatan bagi pelaku usaha.

Risk Acceptance Criteria (RAC) debitur sebagai berikut:

  • Usia calon Debitur minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  • Penempatan Pekerja Migran Indonesia dimungkinkan berusia minimal 18 tahun, namun harus menyerahkan surat pernyataan calon debitur dan surat ijin dari orang tua/wali untuk bekerja di luar negeri.

Jenis KUR Mandiri 2023 yang dapat diberikan kepada calon debitur, terdiri atas: 

  • KUR Super Mikro
  • KUR Mikro
  • KUR Kecil
  • KUR Penempatan Pekerja Migran Indonesia (d.h KUR TKI)
  • KUR Khusus

Baca Juga: Catat! Layanan SMS Bank Mandiri Bukan Lagi 3355, tapi Jadi 83355

Apa saja syarat dokumen yang diperlukan untuk mengajukan KUR?

KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Khusus:

  • Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU) Mikro dan Kecil yang diterbitkan oleh RT/RW, kelurahan/desa, atau pejabat yang berwenang dan/atau surat keterangan yang dipersamakan lainnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. 
  • Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dibuktikan dengan kartu identitas berupa e-KTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP. 
  • NPWP untuk limit diatas Rp50 juta.
  • Foto kopi Kartu Keluarga.
  • Foto kopi Surat/Akta Nikah/Cerai (untuk calon debitur yang sudah menikah/cerai)
  • Kepesertaan BPJS TK (khusus KUR Kecil & KUR Khusus plafon > Rp100 juta)

KUR Penempatan Tenaga Kerja Indonesia:

  • Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dibuktikan dengan kartu identitas berupa e-KTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP. 
  • Perjanjian penempatan Pekerja Migran Indonesia yang ditempatkan oleh pelaksana penempatan tenaga kerja dan/atau tenaga magang Indonesia. 
  • Perjanjian Kerja dengan pengguna bagi Pekerja Migran Indonesia baik yang ditempatkan oleh pelaksana penempatan tenaga kerja dan/atau tenaga magang Indonesia, Pemerintah atau Pekerja Migran Indonesia yang bekerja secara perseorangan.
  • Foto kopi Kartu Keluarga
  • Foto kopi Surat/Akta Nikah/Cerai (untuk calon debitur yang sudah menikah/cerai)

Informasi lebih lanjut terkait KUR Mandiri 2023 dapat dilihat di sini.

Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU