Tol Fungsional Solo-Jogja Dibuka Besok, Ini Titik Masuk Pemudik Biar Enggak Nyasar
Ekonomi dan bisnis | 14 April 2023, 10:56 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- Direktur Utama PT Jogjasolo Marga Makmur (JMM) Suchandra Hutabarat mengatakan, Tol fungsional Solo-Jogja sepanjang 6 km mulai beroperasi pada Sabtu (15/4/2023).
Pembukaan tol ini untuk mendukung kelancaran arus mudik yang diperkirakan mulai terjadi hari ini, Jumat (14/4).
"Saat ini dalam proses pengerjaan tapi ruas Kartasura-Sawit (STA 0+600 s/d6+100) akan beroperasi dari arah Kartasura menuju Sawit mulai tanggal 15-24 April 2023," kata Suchandra di Karanganyar, seperti dikutip dari Antara, Kamis (13/4).
Ia mengatakan, Tol Solo-Jogja untuk arah sebaliknya, yakni dari arah Sawit menuju Kartasura mulai 25 April-1 Mei 2023.
"Jalur fungsional hanya difungsikan pada pukul 06.00-17.00 WIB," ujarnya.
Suchandra mengatakan, jalur fungsional Lebaran ini hanya diperuntukkan bagi kendaraan roda empat berukuran kecil tanpa dipungut biaya.
Baca Juga: Mudik Lebaran 2023, Ini Peak Hours di Jalan Tol yang Sebaiknya Dihindari Pemudik
Ia memprediksi, sekitar 800-1.000 kendaraan akan melintasi jalur fungsional tersebut setiap harinya. Terkait dengan persiapan, saat ini pihaknya sedang memasang rambu lalu lintas, kamar mandi darurat, dan pembatas jalan.
Sementara itu, Direktur Pengembangan Usaha PT Jasa Marga Agus Setiawan mengatakan, Jasa Marga akan memfungsionalkan sebagian ruas tol Solo-Jogja untuk menuju Lebaran dengan panjang 6 km.
"Harapan kami dengan dioperasionalkan fungsional ini bisa membantu kelancaran lalu lintas jelang Lebaran dan setelah Lebaran, ruas menuju Yogyakarta, yakni dari Kartasura sampai lokasi sekitar Sawit," sambung Agus Setiawan.
Ia juga berharap melalui upaya tersebut Jasa Marga Grup dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.
"Sekaligus masyarakat bisa mengetahui bahwa saat ini di wilayah Jogja-Solo dan Bawen-Jogja melakukan pembangunan jalan tol," ucapnya.
Untuk melewati tol fungsional Solo-Jogja pintu masuknya ada di seberang gerbang tol (GT) Colomadu/Kartasura.
Baca Juga: Jalan Menuju Pelabuhan Ciwandan Masih Jelek, Pemkot Cilegon Kebut Perbaikan Untuk Pemotor
Jika pemudik dari Semarang atau Surabaya keluar dulu dari GT Colomadu/Kartasura. Di persimpangan itu nanti ada petugas yang membantu menyebrangkan untuk masuk ke tol Solo-Jogja itu.
Tol Solo-Jogja yang difungsionalkan ini hingga STA 7. STA 7 ini sendiri berada di jalan Tegalgondo-Janti.
Sehingga tol fungsional ini dari Kartasura tembus Pondok pesantren (Ponpes) Popongan, atau wilayah Klaten paling Utara. Saat di pintu keluar, juga akan ada petugas jaga mengatur lalu lintas dan menunjukkan rute jalan berikutnya yang harus dilewati.
Berdasarkan hitungan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), jika ruas tol Solo-Jogja sudah beroperasi resmi maka perjalanan Solo-Yogyakarta akan bisa tempuh hanya dalam waktu 20 menit.
Saat ini, jika menggunakan jalan akses utama, waktu tempuh kedua kota tersebut sekitar 1,5 jam perjalanan.
BPJT menargetkan, Seksi 1 Jalan Tol Solo – Yogyakarta – NYIA Kulon Progo selesai dibangun dan siap beroperasi pada Juni 2023.
Seksi 1 tol tersebut adalah ruas Kartosuro - Purwomartani sepanjang 42,38 Km. Sedangkan panjang tol Solo – Yogyakarta – NYIA Kulon Progo mencapai 96,57 Km.
Baca Juga: Jadwal Pembatasan Truk Angkutan Barang Selama Arus Mudik - Balik di Tol Trans Jawa
Mengutip laman resmi BPJT, Jumat (14/4) Tol Solo – Yogyakarta – NYIA Kulon Progo akan melintasi dua provinsi. Yaitu Jawa Tengah sepanjang 35,64 kilometer dan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta sepanjang 60,93 kilometer.
Pembangunan jalan tol tersebut membutuhkan biaya sebesar Rp26,63 triliun. Tol Solo – Yogyakarta – NYIA Kulon Progo dikelola oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Jogjasolo Marga Makmur.
"Dengan dibangunnya Jalan Tol Solo - Yogyakarta - NYIA Kulon Progo diharapkan akan memberikan kontribusi signifikan bagi peningkatan perekonomian masyarakat pada segitiga emas sektor pariwisata adalah Joglosemar (Yogyakarta, Solo Semarang)," tulis BPJT.
Selain itu, jalan tol ini merupakan bagian dari program pembangunan jalan tol yang dicanangkan oleh pemerintah, untuk mendukung Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Super Prioritas Borobudur.
Jalan tol Solo – Yogyakarta – NYIA Kulon Progo juga akan memberikan akses pendukung kelancaran lalu lintas menuju tiga bandara. Yaitu New Yogyakarta International Airport di Kulonprogo, Bandar Udara Ahmad Yani di Semarang dan Adi Soemarmo di Solo.
Jalan Tol Yogyakakarta – NYIA Kulonprogo terdiri dari Seksi 1 (Kartasura – Purwomartani) 42,37 Km dengan target operasi pada Kuartal III tahun 2023, Seksi 2 (Purwomartani – Gamping) 15,46 Km dan Seksi 3 (Gamping – Purworejo) 38,74 Km dengan target beroperasi pada Kuartal III tahun 2024.
Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada
Sumber : Antara, Kompas TV