Ahli Gizi UGM: Berikut Tiga Jenis Makanan untuk Sahur dan Berbuka Puasa selama Ramadan
Kesehatan | 21 Maret 2023, 19:23 WIB3. Makanan Tinggi Serat
Bahan makanan yang memiliki kandungan serat tinggi ialah buah dan sayuran.
Tony menjelaskan, serat yang tinggi di dalam buah dan sayur akan lambat dicerna oleh tubuh, sehingga kita akan merasa kenyang lebih lama.
“Selama puasa agar tetap sehat dan bugar kuncinya bukan makan mahal dan enak. Kuncinya makanan yang bervariasi, semakin variatif maka semakin banyak zat gizi yang diperoleh tubuh,” terangnya, Senin (20/3) dilansir dari laman UGM.
Baca Juga: Tiga Tips Atur Pola Makan Saat Puasa Ramadan dari Ahli Gizi Universitas Indonesia
Selain tiga jenis makanan tersebut, Direktur Halal Research Center Fakultas Peternakan UGM, Nanung Danar Dono, menyarankan, agar masyarakat memilih bahan makanan yang segar.
"Pilih bahan yang segar karena kandungan gizinya lengkap dan belum banyak yang rusak," terangnya.
Tak hanya jenis makanan, Tony juga mengingatkan kaum muslim untuk menghindari kebiasaan salah yang masih kerap dijalankan oleh masyarakat, salah satunya berbuka puasa dengan porsi besar.
“Saat buka puasa, makan dalam jumlah yang banyak menyebabkan gula darah dalam tubuh cepat naik dengan tinggi namun turunnya juga cepat," kata dosen FKKMK itu.
"Hal ini yang tidak sehat untuk badan, adanya jadi lemas dan mengantuk, karena caranya kurang tepat,” imbuhnya.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV/ugm.ac.id