Berenang saat Puasa, Bagaimana Hukumnya?
Panduan | 12 April 2022, 09:24 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Hal ini sering ditanyakan, berenang saat puasa bisa bikin batal atau tidak? Sebab, ketika berenang ada potensi air masuk ke dalam tubuh.
Menurut Ustaz Muhammad Saiyid Mahadzir, Lc. M.Ag dalam buku Batalkah Puasa? (Rumah Fiqih, 2019) dijelaskan tentang berenang batalkan puasa atau tidak.
Menurutnya, berenang tidak termasuk dalam kategori hal yang membatalkan puasa seseorang.
“Mandi dalam kamar mandi atau bahkan berenang tidak membatalkan puasa. Namun ada syarat khususnya, yakni asalkan saat mandi atau berenang itu tidak ada air yang masuk ke tenggorokan,” tulisnya.
Namun, jika saat berenang itu kemasukan air entah disengaja atau tidak, bisa jadi batal. Untuk itu, baiknya dihindari saat siang hari Ramadan.
“Jika sambil menyelam minum air, itu sudah pasti membatalkan puasa,” katanya.
Baca Juga: Apakah Mengupil Membatalkan Puasa? Simak Penjelasan Ulama
Berenang sat Puasa Tidak Batalkan Puasa, Tapi Makruh Dilakukan
Dikutip dari situs resmi NU, berenang saat puasa tidak membatalkan puasa, tapi bagi umat Islam sebagai bentuk kehati-hatian baiknya dihindari.
Hukumnya sendiri termasuk dalam kategori makruh. Artinya, sebaiknya tidak dilakukan.
Orang berpuasa dimakruhkan melakukan aktivitas yang berisiko dapat membatalkan puasa, seperti terlalu berlebihan dalam berkumur atau menghirup air ke dalam hidung (istinsyaq) saat berwudu.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV