Saat Pemprov Kaltara Ingin Pulau Sebatik jadi Sentra Padi, padahal Kesulitan Air
Ekonomi dan bisnis | 11 Februari 2023, 08:52 WIBTARAKAN, KOMPAS.TV – Pulau Sebatik di Kabupaten Nunukan direncanakan sebagai sentra pengembangan dan produksi padi.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara atau Kaltara juga merencanakan pengembangan lebih lanjut daerah itu sebagai wilayah swasembada pangan dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki.
"Sebagai sentra pengembangan padi, wilayah itu diharapkan menjadi penyangga kebutuhan beras di Kabupaten Nunukan," ungkap Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kaltara, Heri Rudiyono di Tanjung Selor, Bulungan, Jumat (10/2/2023), dikutip dari Antara.
Hal itu disampaikan setelah melakukan kunjungan ke Pulau Sebatik, mulai dari Sungai Panjang sampai Binalawan.
"Dari kunjungan tersebut, pertama, kita ingin di Pulau Sebatik sebagai sentra pengembangan padi sehingga Sebatik bisa menjadi penyangga kebutuhan beras di Nunukan," tuturnya.
Baca Juga: Dirut Perum Bulog Soal Kasus Beras Oplos: Telusuri Sampai Atas, Kalau Ada Oknum Ditindak
Namun, di sisi lain, Heri mengungkapkan ada beberapa yang menjadi perhatian pemerintah daerah yakni wilayah Sebatik masih kesulitan air.
Oleh sebab itu, harus diusahakan pengairan terutama melalui sumur alam.
Kemudian, untuk peralatan mesin pertanian dan tenaga kerja juga masih kurang.
"Memang ke depan Sebatik harus dicukupi untuk kebutuhan mesin pertanian, mulai dari traktor dan lainnya. Harapan kami ke depan selain sebagai sentra padi, di sana bisa dikembangkan komoditas pangan lainnya seperti jagung," katanya.
Selain itu, dari sisi peternakan tengah dikembangkan jenis ayam potong dan ayam petelur.
Selanjutnya, untuk menjangkau peluang dari negara tetangga Malaysia, pihaknya bakal membuatkan satu sentra buah, seperti semangka dan melon. Sementara untuk mekanisme penjualan bisa langsung ke Malaysia.
Baca Juga: Angklung di Google Doodle Hari Ini, Alat Musik yang Dipakai untuk Menarik Perhatian Dewi Padi
"Harapan kami memang kerja sama antarpetani, kolaborasi dengan kelompok tani, gapoktan, kecamatan, kabupaten dan provinsi bisa ditingkatkan," ungakapnya. Termasuk keterlibatan dari pihak swasta, sehingga rencana Pemprov Kaltara mencapai swasembada beras bisa terwujud.
Ke depan Kaltara juga diharapkan menjadi provinsi penyangga kebutuhan pangan untuk Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.
Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Antara