Lowongan Kerja BUMN Berdikari 2022 Dibuka untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya
Ekonomi dan bisnis | 1 Juli 2022, 05:43 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Berdikari (persero) membuka lowongan kerja 2022 bagi lulusan S1 untuk bergabung dengan perusahaan.
Berdikari adalah anak perusahaan BUMN Holding Pangan ID Food Group sektor Peternakan.
Perusahaan ini turut menyukseskan rencana pemerintah memasok ketersediaan sapi sehat dan bebas PMK untuk persiapan Hari Raya Idul Adha.
"Ayo bergabung dengan Berdikari dan menjadi bagian dari transformasi ekosistem pangan demi wujudkan #QualityPoultry&RuminantforEveryone," tulis laman resmi Berdikari dikutip, Jumat (1/7/2022).
Baca Juga: Lowongan Kerja Bank BCA 2022 Besar-besaran untuk Fresh Graduate, Ini Syaratnya
Berikut lowongan kerja Berdikari 2022.
1. Group Head GA, Asset & Procurement
Kualifikasi:
- Lulusan S1 jurusan Ekonomi, Manajemen Bisnis, manajemen Aset dan yang relevan.
- Diutamakan lulusan S2.
- Berusia maksimal 45 tahun
- Berpengalaman minimal 7 tahun di bidang manajemen aset dan pengadaan barang/jasa
- Minimal 5 tahun berada di posisi manajerial
- Berpengalaman dalam pengurusan administrasi dan dokumentasi aset, pengurusan legalitas kepemilikan aset, serta pengurusan sengketa kepemilikan aset
- Berpengalaman mengelola dan mengontrol pelaksanaan pengadaan barang/jasa sesuai dengan ketentuan yang berlaku
- Berpengalaman dalam Kesehatan Keselamatan kerja (K3), pengelolaan aset, dan fasilitas kerja
- Mampu berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
2. Department Head Rumah Potong Hewan Unggas
Kualifikasi:
- Lulusan S1 jurusan Peternakan, Kedokteran Hewan, Teknologi Pangan, dan yang relevan
- Berusia maksimal 40 tahun
- Berpengalaman minimal 5 tahun di Rumah Pemotongan Hewan
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di posisi manajerial
- Diutamakan memiliki sertifikat HACCP, QCQA, dan Juleha
- Memiliki pengalaman di bisnis perunggasan, logistik, dan penjualan
- Mengetahui jenis-jenis ayam sampai dengan produk turunannya
- Memahami prinsip HACCP, ISO, dan GMP
- Mampu berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
Baca Juga: Lowongan Kerja Angkasa Pura Hotel 2022 untuk D3-S1 Semua Jurusan, Berminat?
3. Lowongan Department Head Feed Sales & Partnership
- Lulusan S1 jurusan Peternakan atau yang relevan
- Lulusan bidang Ilmu Nutrisi dan Teknologi Pangan Ternak menjadi nilai tambah
- Berusia maksimal 40 tahun
- Berpengalaman minimal 7 tahun di bisnis perunggasan, pengelolaan pakan ternak, dan kemitraan broiler
- Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di posisi manajerial
- Berpengalaman dalam pengelolaan industri pakan ternak
- Memahami sistem kemitraan ayam broiler
- Memiliki minat tinggi dalam pemasaran & penjualan
- Memiliki jaringan yang luas dalam perunggasan pakan
- Mampu berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
Cara mendaftar lowongan kerja Berdikari 2022 di atas bisa melalui online dengan mengunjungi tautan https://bit.ly/JoinBerdikari.
Bagi yang ingin mendaftar, sebaiknya segera kirimkan CV dan persyaratan lainnya karena lowongan kerja Berdikari 2022 ini tutup pada 10 Juli mendatang.
Hati-hati penipuan, seluruh rekrutmen Berdikari tidak dipungut biaya apapun.
Penulis : Dian Nita Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV