Saluran Bansos Capai 99 Persen, Bank Himbara Terus Upayakan Percepatan Penyaluran
Perbankan | 3 September 2021, 15:39 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank-Bank Milik Negara (Himbara) sebagai penyalur bantuan sosial (bansos) oleh pemerintah tengah berupaya mempercepat proses penyaluran. Baik bansos pangan nontunai maupun sembako.
Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Royke Tumilaar mengatakan hingga Agustus 2021, BNI berhasil menyalurkan bansos sembako kepada 5,85 juta keluarga penerima manfaat (KPM) di seluruh Indonesia dengan nilai Rp10,21 triliun.
Kegiatan tersebut merupakan serangkaian program pemulihan ekonomi nasional (PEN) yang dibagi atas sepuluh program yang salah satunya adalah program penyaluran bansos.
Khusus dalam program penyaluran bansos, BNI menjadi salah satu bank penyalur untuk dua program, yaitu Bansos Program Sembako dan Bansos Program Keluarga Harapan (PKH).
"Untuk realisasi Bansos PKH, kami sudah menyalurkan kepada 4,1 juta KPM dengan nilai dana bantuan yang tersalur sebanyak Rp7,29 triliun hingga Agustus 2021 ini," ujar Royke dalam keterangan pers di Jakarta, Jumat (3/9/2021).
Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Darmawan Junaidi juga menyampaikan komitmennya untuk terus berpartisipasi dalam penyaluran bansos agar dapat diterima KPM di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Kepala Bappenas Sebut Ada Pejabat Eselon I Terdaftar Jadi Penerima Bansos
"Sebagai salah satu bank penyalur yang ditunjuk oleh pemerintah, Bank Mandiri berkomitmen untuk menyukseskan program bantuan sosial untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Indonesia," katanya.
Hal itu tercermin dari penyaluran bansos sembako Bank Mandiri pada akhir Agustus 2021 kepada 4,04 juta KPM dengan nilai bantuan Rp6,43 triliun dan penyaluran bantuan PKH tercatat telah mencapai 2,32 juta penerima dengan nilai bantuan Rp4,09 triliun.
Adapun bantuan tersebut diberikan ke seluruh masyarakat penerima manfaat di 27 Provinsi Indonesia sejak 2016. Agar masyarakat dapat lebih mengoptimalkan manfaat bansos, Bank Mandiri juga turut melibatkan Agen Laku Pandai Bank Mandiri yang berjumlah 28.650 agen tersebar di seluruh Tanah Air dalam mendistribusikan bantuan.
Penulis : Fransisca Natalia Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV