Bima Arya: Implementasi Omnibus Law Harus Disesuaikan dengan Perbedaan Kondisi Setiap Daerah
Kebijakan | 5 Agustus 2021, 16:27 WIBDia juga menyoroti mengenai perbedaan setiap daerah.
Realitasnya, ada daerah yang bisa bergerak cepat dalam pertumbuhan ekonomi yang tinggi, namun, ada banyak daerah yang tidak dapat bertumbuh secepat itu karena terhambat sejumlah hal mulai dari kondisi geografis, sumber daya, pendapatan asli daerah, dan sebagainya.
"Intinya prosesnya kemudian menjadi lebih rumit," ujarnya.
Baca Juga: DPR Minta Pemerintah Perhatikan Hak-hak Buruh Pasca Pengesahan UU Ciptaker
Bima memberikan sejumlah rekomendasi terkait implementasi UU Ciptaker dalam hal perizinan dan investasi secara umum.
Pertama, meningkatkan inovasi daerah dalam hal perizinan termasuk sistem penunjangnya.
Selanjutnya, harus ada data yang jelas terkait dengan investasi sesuai dengan pembagian kewenangan yang telah diatur dalam regulasi.
Lalu, diperlukan revitalisasi dan peningkatan kapasitas kelembagaan pelayanan investasi juga termasuk pengawasan penegakan hukumnya.
Bima juga meminta agar pemerintah pusat dan kementerian terkait agar mamfasilitasi potensi investasi yang ada di setiap daerah untuk bisa mengundang investor prospektif, baik skala lokal, regional, maupun internasional.
Baca Juga: Masih Pandemi, Investasi Tetap Mengalir Nilainya Hingga Triliunan
Penulis : Hasya Nindita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV