> >

Bank Jatim Raih Peringkat A Dalam Laporan Keberlanjutan Tahun 2021

Advertorial | 14 Maret 2023, 10:55 WIB
penghargaan peringkat A laporan berkelanjutan tahun 2021 diraih oleh Bank Jatim (Sumber: Dok. bankjatim)

Bankjatim tidak hanya menyampaikan manfaat positif perusahaan di sektor keuangan, lingkungan, dan sosial saja. Namun juga informasi terkait risiko dan tantangan yang dihadapi perusahaan dalam mencapai target keberlanjutan.  

"Kami juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas transparansi dalam menjalankan aspek-aspek keberlanjutan. Sejalan dengan komitmen itu, maka setiap tahun kami menerbitkan laporan keberlanjutan sebagai bagian tak terpisahkan dari laporan tahunan," tegas Busrul.

Sesuai dengan status bankjatim sebagai lembaga jasa keuangan, penerbitan laporan ini juga merupakan bentuk kepatuhan terhadap OJK.

Bagi bankjatim, keberlanjutan adalah sebuah perjalanan yang memerlukan inovasi dan peningkatan kinerja secara terus menerus. Mengingat bankjatim sebagai badan usaha milik daerah (BUMD) yang berperan penting terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur.

Penulis : Adv-Team

Sumber : Kompas TV


TERBARU