Sukses Rayakan Pagelaran Pesta Rakyat Simpedes Palembang, BRI Tegaskan Komitmen Dukung Kegiatan UMKM
Advertorial | 20 September 2022, 11:49 WIBPALEMBANG, KOMPAS.TV – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sukses menggelar agenda Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2022 kota Palembang mulai dari 16 sampai 18 September 2022 di Lapangan PTC Mall, Palembang.
Penyelenggaraan PRS BRI mengusung enam pilar, yaitu Pasar, Panggung, Pojok X’sis, Peduli, Pawai, dan Panen. Melalui 6 pilar tersebut, BRI berkomitmen secara konsisten untuk mendukung, mengakomodasi, dan mengedukasi dalam proses digitalisasi kegiatan UMKM.
Selama kegiatan berlangsung BRI PRS Kota Palembang menghadirkan 30 ribu pengunjung dan melibatkan 120 unit UMKM kota Palembang dan sekitarnya.
CEO RO BRI Palembang Wahyudi Darmawan mengatakan, BRI tidak hanya menyediakan produk dan layanan, tetapi juga menjadi support system terhadap UMKM, salah satunya adalah PRS itu sendiri.
Baca Juga: Beri Literasi Digital & Dampingi UMKM, Pesta Rakyat Simpedes BRI di Tasikmalaya Sukses Digelar
"Kami menyediakan kegiatan literasi, edukasi, dan program CSR. Tentunya dengan enam Pilar PRS tersebut, kami berharap komitmen dan dukungan BRI terhadap UMKM akan semakin membaik,” terang Wahyudi.
Dalam pagelaran Pesta Rakyat Simpedes di Kota Palembang, BRI juga mengadakan program literasi digital yang mewajibkan sistem pembayaran QRIS untuk segala bentuk transaksi di seluruh booth UMKM selama agenda PRS berlangsung.
Scan QRIS yang diakses melalui aplikasi BRImo sebesar 1 Rupiah bertujuan agar seluruh pengunjung BRI PRS Palembang mendapatkan pengalaman pembayaran transaksi secara digital.
Fasilitas scan QRIS diharapkan mampu memudahkan proses transaksi masyarakat secara non-tunai, mengedukasi masyarakat, dan mengurangi penggunaan uang fisik.
Hal serupa disampaikan oleh salah satu pengunjung BRI PRS dari kota Palembang, Bima. Menurut Bima, dengan aplikasi BRImo dan sistem QRIS, dirinya tidak perlu khawatir membawa dompet yang tebal.
"Saya juga tidak perlu menunggu nominal kembalian yang begitu merepotkan. Tinggal scan, transaksi pun selesai. Saya bisa menghemat waktu saya untuk menikmati berbagai macam produk UMKM dengan leluasa,” kata Bima.
Baca Juga: Pesta Rakyat Simpedes 2022 Semarang, Pesta Dukungan UMKM dari BRI
Selain dari sudut pandang konsumen, BRI PRS juga menghadirkan kelas produktif, workshop, dan Kelas Inklusi Keuangan yang memfasilitasi pelatihan untuk perkembangan UMKM kota Palembang.
Melalui kelas-kelas ini, UMKM mendapatkan materi dan wawasan bisnis, seperti mengelola faktor produksi, keuangan, dan digitalisasi teknologi agar mampu pede (percaya diri) dalam meningkatkan kapabilitas bisnisnya.
Hal tersebut merupakan komitmen BRI dalam mendukung UMKM dalam mendorong perekonomian nasional.
Pertunjukan Seni Lokal Hingga Nasional Ramaikan PRS 2022
Pada kesempatan kali, BRI PRS kota Palembang mengadakan pertunjukan seni yang melibatkan seniman lokal sampai nasional.
Salah satunya pada pertunjukan pawai yang diikuti oleh berbagai komunitas seni seperti komunitas Barongsai Palembang, Old School Bmx, scooter matic, dan sebagainya.
Pada acara panggung, BRI PRS juga turut mengundang artis lokal dan nasional selama tiga hari agenda berlangsung, di antaranya Hutan Tropis, Kopral Jono, Fiersa Besari, Nella Kharisma, Geisha, Gigi, dan Yuanita Christiani beserta Tommy Prabowo sebagai MC.
Selain pagelaran seni, BRI PRS juga memiliki program menarik yang melibatkan partisipasi pengunjung, seperti Panggung Masak, Panggung Ketawa, Panggung Ilmu, Panggung Bakat, Zumba, Pojok X’Sis dan Program Peduli sebagai produk responsibility BRI terhadap masyarakat Palembang.
Baca Juga: Beri Literasi Digital & Dampingi UMKM, Pesta Rakyat Simpedes BRI di Tasikmalaya Sukses Digelar
Pesta Rakyat Simpedes BRI 2022 akan berlangsung hingga bulan Desember 2022 dengan menyambangi 379 titik di seluruh Indonesia, dengan gelaran utama di 12 kota.
Kegiatan ini dapat dihadiri pengunjung secara langsung ataupun dapat disaksikan di Kompas TV dan kanal Youtube Bank BRI. Kegiatan ini diharapkan menjadi titik balik kebangkitan ekonomi kerakyatan, khususnya bangkitnya sektor UMKM di Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai penyelenggaran BRI Pesta Rakyat Simpedes 2022 dapat diakses melalui http://s.id/PRS2022.
Penulis : Adv-Team
Sumber : Kompas TV