PANDEGLANG, KOMPAS.TV - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pandeglang meminta pembahasan Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila atau RUU HIP yang diusulkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia dihentikan.
MUI menilai Pancasila sudah menjadi ideologi bangsa Indonesia sejak dulu dan sudah final. MUI Pandeglang menyatakan sikap tegas menolak dan meminta kepada DPR RI untuk menghentikan pembahasan Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua MUI Pandeglang Kyai Haji Tubagus Hamdi Maani saat audiensi bersama beberapa anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pandeglang di gedung DPRD setempat.
Ketua MUI Pandeglang mengatakan, pihaknya mendukung penuh keputusan Maklumat Dewan Pimpinan MUI Pusat No. Kep-1240/DP-MUI/VI/2020 dan Dewan Pimpinan MUI seluruh Indonesia yang meminta pembahasan RUU HIP dihentikan.
Hamdi menilai, jika RUU HIP tidak dihentikan dan terus di bahas, dikhawatirkan akan menimbulkan kekacauan dan membawa dampak buruk bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Selain itu, jika pembahasan RUU HIP terus berlanjut, pihaknya akan mengambil langkah tegas dan terus memberikan dorongan kepada DPRD Kabupaten Pandeglang untuk menyampaikan aspirasi ke DPR RI.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.