Kompas TV video cerita indonesia

Unik Banget! Martabak Setan ala Kota Surabaya

Kompas.tv - 23 Maret 2020, 08:40 WIB
Penulis : Desy Hartini

SURABAYA, KOMPAS.TV - Anda pecinta makanan pedas atau suka dengan kuliner martabak?

Mungkin menu yang satu ini patut Anda coba. Ya martabak setan namanya. Namun setan di sini bukan bermakna yang sesungguhnya lho, melainkan singkatan dari kata sehat dan aman.

Berlokasi di Jalan Ketintang, Surabaya, stand martabak setan ini selalu penuh dikunjungi pembeli.

Baca Juga: Aksi Gibran - Kaesang Duel Olah Martabak dan Pisang Nugget

Menu martabak setan sendiri dibuat dengan cukup unik. Selain menggunakan campuran rempah dan sayuran, martabak ini juga menggunakan 100 hingga 200 ons cabai giling yang digunakan sebagai saus martabak.

Proses pembuatannya pun cukup sederhan, yakni hampir serupa dengan pembuatan martabak pada umumnya.

Namun perbedaannya terlihat seusai martabak tersebut matang digoreng. Karena sebelum disajikan kepada pembeli, martabak tersebut dilumuri terlebih dahulu dengan parutan keju mozzarella dan sambal cabai kemudian dipanggang dengan portable torch atau alat penyembur api untuk makanan.

Baca Juga: Martabak Maknyus Jadi Kuliner Favorit Khas Medan

Menu martabak setan ini dibanderol dengan rentang harga mulai dari Rp30 ribu hingga Rp60 ribu rupiah tergantung varian rasa dan besarnya martabak.

Selain dapat disantap bersama orang terkasih, kuliner unik ini juga dapat Anda jadikan alternatif oleh-oleh jika berkunjung ke Kota Surabaya.

#Surabaya #MartabakSetan #Martabak
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x