Kompas TV video vod

Penampakan Puncak Gunung Fuji Akhirnya Bersalju

Kompas.tv - 7 November 2024, 20:18 WIB
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Puncak Gunung Fuji di Jepang akhirnya bersalju pada Rabu (6/11/2024).

Datangnya salju kali ini terlambat lebih dari satu bulan. Keterlambatan ini mencatat rekor pertama terjadi dalam 130 tahun terakhir.

Menurut Badan Meteorologi Jepang cabang Shuzuoka, hujan salju pertama di Gunung Fuji dapat dilihat dari sisi barat daya gunung.

Sebelumnya, salju Gunung Fuji belum turun juga hingga akhir Oktober 2024. Padahal, gunung tersebut seharusnya sudah tertutup salju di awal Oktober, seperti tahun-tahun sebelumnya.

Biasanya, salju di Gunung Fuji sudah mulai terbentuk rata-rata pada awal Oktober.

Video editor: Agung Ramdani

#gunungfuji

Baca Juga: Gunung Marapi Naik Status Jadi Siaga, BPBD Larang Aktivitas Dalam Radius 4,5 Km

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x