JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengamat politik Charta Politika Yunarto Wijaya, memprediksi bahwa Pilkada Jakarta 2024 kemungkinan besar akan berlangsung dalam dua putaran. Menurutnya, elektabilitas pasangan Ridwan Kamil-Suswono memang memimpin, namun tren elektabilitas mereka menunjukkan penurunan, sementara pasangan Pramono Anung-Rano Karno justru mengalami peningkatan.
Yunarto menjelaskan kesempatan dua pasangan calon yakni Ridwan Kamil-Suswono dan Pramono Anung-Rano Karno untuk menang masih terbuka lebar.
Yunarto bahkan memprediksi pertarungan keduanya ini ditentukan oleh pasangan independen Dharma Pongrekun–Kun Wardana.
Menurut Yunarto, jika pasangan Dharma-Kun memperoleh persentase di bawah dua digit, maka pertarungan satu putaran antara RK-Suswono dan Pramono-Rano bisa terjadi dengan kesempatan menang yang sama antara kedua pasangan calon.
Baca Juga: Yunarto Wijaya Buka Suara Soal Intervensi Jokowi dalam Kabinet Prabowo: Seluruhnya Hak Prabowo
Video Editor: Firmansyah
#pilgubjakarta #pengamat #yunartowijaya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.