Kompas TV video vod

6 Ribu Peserta Ikuti PLN Electric Run 2024, Total Hadiah Rp730 Juta dan 1 Unit Mobil Listrik

Kompas.tv - 5 Oktober 2024, 07:37 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

TANGERANG, KOMPAS.TV - Diikuti 6 ribu pelari dengan total hadiah Rp730 juta dan satu unit mobil listrik, PLN Electric Run 2024 siap dihelat akhir pekan ini di kawasan Gading Serpong, Tangerang.

Mengusung tema "Power Up Togetherness," PLN Electric Run 2024 mengajak pelari bersama-sama mengurangi emisi 14.363 kilogram karbondioksida.

Ada 6 ribu peserta yang akan berlari di tiga kategori, mulai dari lima kilometer, 10 kilometer hingga half marathon 21 kilometer.

Selain total hadiah Rp730 juta, panitia juga menyediakan satu unit mobil listrik bagi pemecah Rekornas half marathon.

Dua pelari elit nasional, Odeka Naibaho dan Robi Syianturi juga dipastikan ambil bagian dalam kegiatan ini.

Odeka baru saja meraih emas PON, sementara Robi merupakan pemegang rekor half marathon nasional.

PLN Electric Run 2024 akan digelar mulai Minggu (6/10) pagi di kawasan Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang.

Pengambilan race pack peserta sudah dimulai sejak Jumat (4/10) pagi hingga Sabtu (5/10) malam.

Baca Juga: Kemala Run 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta Lokal dan Mancanegara

#plnelectricrun #atletlari #marathon




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x