JAKARTA, KOMPASTV - Kuasa Hukum Saka Tatal, Titin Prialianti sampaikan situasi yang ia alami pada persidangan 2016.
Titin bilang saat itu mendapat tekanan luar biasa, terkait isu yang dihembuskan soal geng motor yang kejam.
“Kondisi di luar sidang kami dapat tekanan yang luar biasa. Yang dihembuskan geng motor yang punya kekejaman yang luar biasa, mereka sadis. Itu pula yang dikatakan Hakim Etik hakim ketua soal geng motor. Saya masih punya kliping korannya,” kata Titin di persidangan.
Titin juga mengungkapkan situasi sidang Saka Tatal di tahun 2016.
Titin menceritakan respons Hakim Etik saat ada seorang polisi yang sempat keluar ruang sidang dan membanting pintu.
“Saksi dari kepolisian menarik kursi, keluar dari sidang berbalik menunjukkan tangan pistol, dan membanting pintu. Buat saya itu penganiayaan secara psikolgis. Saat itu hakim ketua bilang harap dimaklumi yang bersangkutan sedang sakit,” jelasnya.
Video Editor: Galih
#titin #sakatatal #pksudirman
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.