Kompas TV video vod

Lihat Lebih Dekat Kapal Perang Canggih Italia, Raimondo Montecuccoli P432

Kompas.tv - 18 September 2024, 14:28 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tiga kapal perang dari negara Italia berlabuh di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, dalam rangka port visit pada Selasa (18/9/2024).

Kapal PPA Raimondo Montecuccoli bersandar di Jakarta bersama kapal induk ITS Cavour dan kapal fregat ITS Alpino.

Tim KompasTV berkesempatan untuk melihat bagaimana kecanggihan di Kapal PPA ITS Montecuccoli.

Kapal ini masuk dalam kelas Paolo Thaon di Revel yang memiliki kemampuan tempur modern dan sistem manajemen kontrol yang terintegrasi dalam satu lantai antara kokpit dan pusat informasi tempur.

Dalam waktu dekat, TNI Angkatan Laut akan mendapatkan kapal perang baru dari Italia yang di negaranya masuk dalam kelas PPA Paolo Thaon di Revel Class buatan galangan kapal Fincantieri Italia.

Fincantieri menyambut baik pembelian dua kapal perang canggih ini dan menegaskan bahwa akan ada transfer teknologi yang termasuk di dalamnya perawatan dan logistik pendukung.

Video Editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x