Kompas TV video vod

Anindya Bakrie Ketum Kadin Versi Munaslub, Arsjad: Tak Sah

Kompas.tv - 16 September 2024, 09:32 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Ketua Umum KADIN periode 2021-2026, Arsjad Rasjid, menegaskan bahwa Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang memilih kepemimpinan Anindya Bakrie adalah ilegal dan tidak sah karena tidak sesuai dengan AD/ART.

Arsjad menolak dan tidak mengakui hasil Munaslub yang digelar pada Sabtu, 14 September 2024.

Arsjad didukung oleh 21 ketua KADIN provinsi yang juga menolak Munaslub tersebut.

Ia membantah adanya dua organisasi KADIN saat ini dan menyatakan bahwa KADIN tetap satu organisasi sesuai dengan Keppres Nomor 18 Tahun 2022.

Dalam AD/ART ini, Arsjad Rasjid adalah Ketua Umum KADIN untuk masa 2021-2026, yang terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Nasional (Munas) di Kendari, Sulawesi Tenggara, pada 2021.

#munaslub #arsjadrasjid #anindyabakrie

Baca Juga: Konsumsi Atlet PON XXI Aceh-Sumut Jadi Sorotan: Konsumsi Sering Terlambat dan Tak Layak

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x