Kompas TV video vod

Eksekusi Bangunan Asrama 5 Lantai di Menteng Berujung Ricuh

Kompas.tv - 12 September 2024, 00:30 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Kericuhan mewarnai eksekusi bangunan lima lantai yang menjadi asrama perawat dan calon pramugari di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Kericuhan terjadi karena ada upaya pemblokadean jalan.

Kericuhan terjadi saat massa berupaya melakukan perlawanan untuk menggagalkan upaya eksekusi bangunan dengan memblokade jalan.

Selain terlibat aksi dorong, massa juga nyaris baku hantam dengan petugas keamanan.

Sejumlah orang diamankan paksa, sementara beberapa orang melarikan diri.

Petugas melakukan eksekusi paksa dengan memotong gembok gerbang.

Eksekusi gedung asrama berlantaian lima ini dilakukan atas putusan pengadilan, sehingga pihak tergugat harus segera mengosongkan bangunan.

#eksekusibangunan #ricuh

Baca Juga: Perempuan di Karanganyar Tewas Akibat KDRT, Suami Jadi Tersangka

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x