Kompas TV video vod

Antusias Anak Muda Sambut Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia

Kompas.tv - 7 September 2024, 22:03 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Kunjungan Bapa Paus Fransiskus bertema Iman, Persaudaraan, dan Bela Rasa. Hal ini seturut dengan nilai hidup yang dianut dan diajarkan oleh paus sendiri Iman yang teguh menghasilkan persaudaraan sejati, sementara persaudaraan sejati diungkapkan dalam belarasa kepada sesama dan alam semesta.

Pertemuan Paus Fransiskus dengan Scholas Occurentes dihadiri oleh 200 pelajar Indonesia yang sudah dipilih dari berbagai pulau, institusi pendidikan, dan berbagai etnis serta agama yang berbeda.

Scholas Occurentes merupakan yayasan pendidikan yang didirikan oleh Bapa Paus ketika masih menjadi Uskup Agung. Dalam pertemuan ini, Bapa Paus Fransiskus melakukan dialog bersama pelajar Indonesia dan melihat projek hati polyhendra yang dibuat oleh Scholas Occurente.

Lalu seperti apa antusias kaum muda menyambut Paus Fransiskus? Simak vlog berikut ini bersama Jurnalis Digital KompasTV, Antonia Rosita Pujiyatiningsih.

Baca Juga: Detik-Detik Paus Fransiskus Tiba di Papua Nugini Usai Kunjungi Indonesia

#pausfransiskus #indonesia #jakarta

Video editor: Vila Randita




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x