Kompas TV video vod

Jokowi Sebut Rencana Pemindahan ASN ke IKN Dilakukan September, Tapi Lihat 'Sikon'

Kompas.tv - 14 Agustus 2024, 13:17 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menyatakan pemindahan ASN mulai dilakukan September ini, namun semua itu tergantung dengan kesiapan sarana di IKN.

Usai meresmikan sumbu kebangsaan di IKN, Rabu (14/8/2024) pagi, Jokowi angkat bicara soal rencana pemindahan ASN ke Ibu Kota Nusantara.

Kata Presiden sejauh ini pemindahan ASN menurut rencana akan dilakukan di bulan September, namun hal ini dapat diundur jika dinilai sarana dan prasarananya belum siap.

Presiden Joko Widodo menyebut kesiapan IKN dalam menggelar upacara HUT ke-79 RI sudah hampir 100 persen. 

Presiden juga mengaku sudah dapat tidur nyenyak dan pulas di Istana Garuda. Presiden juga bilang dirinya sempat memantau gladi kotor prosesi upacara hari kemerdekaan yang ia sebut sudah berjalan dengan baik.

Pembangunan IKN tahap 1 sudah sesuai dengan target yang ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Jadwal Pendaftaran CPNS 2024 Resmi dari BKN, Ini Syarat, Formasi, Link, dan Cara Daftarnya

#asn #jokowi #ikn #hutri
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x