Kompas TV video vod

[FULL] Sumbang Emas untuk Indonesia di Olimpiade Paris, Pelatih Ungkap Perjuangan Rizki Juniansyah

Kompas.tv - 12 Agustus 2024, 22:21 WIB
Penulis : Jocelyn Valencia

PARIS, KOMPAS.TV - Upacara penutupan Olimpiade Paris 2024 digelar di Stade de France, Minggu malam waktu Paris, Perancis. Kontingen Indonesia menutup keikutsertaannya di Olimpiade ini pada posisi ke-39.

Para atlet dari seluruh dunia mewakili negara mereka untuk terakhir kalinya dalam momen perayaan kemenangan sekaligus menatap Los Angeles yang akan menjadi tuan rumah Olimpiade 2028.

Upacara penutupan berlangsung meriah dengan sejumlah atraksi. Atlet peraih medali emas, Rizki Juniansyah pun menjadi pembawa bendera Indonesia dalam arak-arakan penutupan itu.

Sebagai informasi, Indonesia berhasil menduduki peringkat ke-39 klasemen akhir Olimpiade Paris 2024 dengan 2 emas dan satu perunggu.

Prestasi Rizki Juniansyah di Olimpiade dalam cabang angkat besi tentu juga tak lepas dari support dan kerja keras tim pelatihnya.

Simak kisah pelatih Triyatno dari Paris, Perancis terkait perjuangan anak didiknya, Rizki Juniansyah.

#rizkijuniansyah #olimpiadeparis #indonesia #angkatbesi

Baca Juga: TKN Prabowo Bantah Jegal Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x