Kompas TV video vod

Gelaran Festival Mini Mekko di Flores Timur Tarik Minat Wisatawan Domestik dan Mancanegara

Kompas.tv - 6 Agustus 2024, 11:50 WIB
Penulis : Shinta Milenia

FLORES TIMUR, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur menyelenggarakan Festival Mini Mekko di Pulau Adonara.

Festival Mini Mekko diselenggarakan di Desa Pledo, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur.

Festival ini resmi dibuka oleh Penjabat Gubernur NTT didampingi Penjabat Bupati Flores Timur dan diikuti sebagian besar masyarakat Pulau Adonara dan warga Kota Larantuka.

Festival bertajuk “Dari Laut Kita Menjaga Peradaban dan Menjaga Lingkungan” ini bertujuan untuk memperkenalkan Pulau Mekko atau Pulau Pasir Putih yang berada di Perairan Pulau Adonara menjadi salah satu ikon unggulan pariwisata di Kabupaten Flores Timur.

Pemkab Flotim pun akan menjadikan Festival Mini Mekko ini sebagai event tahunan yang akan dikemas secara profesional guna menarik lebih banyak minat wisatawan baik domestik, maupun mancanegara.

Baca Juga: Seru! Ini Sejumlah Aktivitas di Festival 'Sunset di Kebun' di Kebun Raya Bogor

#festival #wisata #flores




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x