DEPOK, KOMPAS.TV - Buntut kasus penganiayaan anak balita oleh pemilik daycare di Depok, Dinas Pendidikan Kota Depok merekomendasikan penutupan Daycare Wensen.
Saat ini, Daycare Wensen yang menjadi tempat penganiayaan anak balita di Depok, Jawa Barat, tak lagi beroperasi.
Sementara itu, Polres Metro Depok tengah menelusuri kemungkinan adanya korban lain pada kasus penganiayaan anak balita di daycare yang dilakukan pemilik sekaligus influencer parenting, Meita Irianty.
Polisi mengatakan mereka akan menghubungi keluarga sepuluh anak yang dititipkan di daycare tersebut.
Selain itu, polisi juga memeriksa tiga saksi, termasuk guru untuk memastikan apakah ada anak lain yang mengalami kekerasan seperti korban.
#daycaredepok #polisi #jawabarat
Baca Juga: Buntut Kasus Balita Dianiaya, Daycare Wensen di Depok Tak Lagi Beroperasi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.