Kompas TV video vod

Hakim Agung Yulius Serahkan Langsung Bantuan Pembangunan Yayasan Panti Asuhan di Sidoarjo - MA NEWS

Kompas.tv - 28 Juli 2024, 09:52 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

SIDOARJO, KOMPAS.TV - Kehadiran Ketua Kamar Tata Usaha Negara di Panti Asuhan Insanul Kamil Al Khaer yang terletak di Jalan Tropodo Waru Sidoarjo, Jawa Timur ini disambut meriah puluhan anak yatim piatu.

Kedatangan Hakim Agung Yulius dan sejumlah pejabat Mahkamah Agung yaitu ketua pengadilan tingkat banding dan ketua pengadilan tingkat pertama se-wilayah Jawa Timur, ke panti asuhan ini dalam rangka kegiatan sosial Mahkamah Agung Peduli.

Di tempat ini, Ketua Kamar Tun menyerahkan langsung bahan bangunan untuk pembangunan yayasan panti asuhan.

Selain itu Mahkamah Agung juga menyalurkan sembako dan uang tunai untuk keberlangsungan yayasan panti asuhan.

Menurut Yulius, kegiatan sosial bertujuan untuk memelihara rasa empati dan mengajak hati nurani para hakim agar peduli dengan masyarakat yang membutuhkan.

Sementara itu pengasuh yayasan panti asuhan mengaku senang dan tak menyangka mendapatkan bantuan langsung dari Mahkamah Agung untuk pembangunan yayasan Panti Asuhan Insanul Kamil Al Khaer yang memiliki 120 anak asuh yatim piatu.

Dalam kunjungannya, Hakim Agung Yulius juga menyempatkan untuk mengecek langsung kondisi gedung panti asuhan yang digunakan untuk mengasuh 120 anak yatim piatu dari berbagai usia.

Baca Juga: 34 Pengadilan Tinggi Terima Pendaftaran Seleksi Calon Hakim Ad Hoc Tipikor! Ini Caranya - MA NEWS

#manews #hakimagungyulius #mapeduli




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x