MILWAUKEE, KOMPAS.TV – Calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump memberikan penghormatan kepada petugas pemadam kebakaran bernama Corey Comperatore yang tewas tertembak saat kampanye dirinya di Pennsylvania pada Sabtu, (13/7/2024) lalu.
Momen penghormatan itu terjadi saat Trump berpidato di Konvensi Nasional Partai Republik di Milwaukee pada Kamis (18/7/2024).
Trump bahkan sempat mencium helm Corey yang ditampilkan dalam acara tersebut.
Diketahui, 2 korban luka lain dalam insiden penembakan Trump dikabarkan dalam kondisi membaik.
Baca Juga: Usai Penembakan, Trump Akan Kembali Kampanye bareng Cawapres JD Vance
#trump #donaldtrump #amerikaserikat
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.