Kompas TV video vod

Harapan Jokowi usai Buka Piala Presiden 2024: ada Keberlanjutan akan Lebih Baik

Kompas.tv - 19 Juli 2024, 21:33 WIB
Penulis : Yuilyana

BANDUNG, KOMPASTV - Presiden Joko Widodo menyaksikan turnamen sepakbola Piala Presiden 2024 di Bandung, Jumat (19/7/2024).

"Semakin banyak kompetisi semakin baik, ada kompetisi di liga, Liga 1, Liga 2, ada kompetisi di sekolah sepakbola (SSB), ada kompetisi amatir, ada kompetisi di Viva, kompetisi AFC, kompetisi AFF, semakin banyak ikut kompetisi semakin baik untuk sebuah tim,” kata Jokowi di Stadion Si Jalak Harupat, Jawa Barat, Jumat (19/7/2024).

Presiden berharap semakin banyak kompetisi akan melatih tim sepakbola Indonesia.

“Dan sekarang saya melihat semua berjalan dengan baik, ditambah lagi plus Piala Presiden, semakin banyak kompetisi semakin baik," katanya.

Lebih lanjut Presiden berharap usai tak menjabat, kompetisi serupa terus dilanjutkan.

"Ya kalau ada keberlanjutan, akan lebih baik," ujar Jokowi.

Video Editor: Joshua

#jokowi #pialapresiden2024 #bandung

Baca Juga: Ini Penjelasan Menag Yaqut usai Dipanggil Jokowi ke Istana di Tengah Ramai Pansus Haji

 

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x