JAKARTA, KOMPASTV - Presiden Partai Buruh, Said Iqbal sampaikan dua isu utama dalam orasinya di hari buruh, Rabu (1/5/2024).
Said Iqbal sampaikan pentingnya omnibus law dicabut untuk membuktikan hadirnya negara untuk masa depan buruh.
“Mayday 2 isu utama, satu cabut omnibus law, negara membiarkan perbudakan modern, kalau anggap kamu aset kenapa diupah murah. Masa depanmu diputus dengan PHK mudah. Kamu kelas buruh harus berjuang. We are the working class,” kata Said menyemangati massa.
Lebih lanjut Said Iqbal juga singgung terkait outsourcing harus dihapuskan.
“Kita tidak sedang biasa-biasa saja, perlawan secara politik. sekarang ada partai politik saya berkeyakinan kau catat omongan saya dengan izin Allah. Pemilu 2029 masuk parliamentary threshold, masuk ke senayan di DPR RI. Yang mau berjuang angkat tangan, teriak hidup buruh, hidup rakyat,” kata Said.
Produser: Yuilyana
Thumbnail Editor: Dawud
#partaiburuh #saidiqbal #mayday
Baca Juga: Berita Foto: Peringati Hari Buruh, Sejumlah Elemen Berunjuk Rasa di Titik Nol Kilometer Yogyakarta
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.