Kompas TV video vod

Basarnas Kerahkan 1 Kapal Milik SAR untuk Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Kompas.tv - 18 April 2024, 12:45 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

MANADO, KOMPAS.TV - Basarnas Manado hari ini kembali melakukan pencarian serta evakuasi, terhadap warga terdampak Erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro.

Pihak Basarnas mengerahkan satu kapal milik SAR yakni KM Bimasena dan sejumlah perahu karet.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Manado, Jandry Paendong menyebut, evakuasi akan dilakukan menggunakan perahu karet karena pada Rabu (17/04) malam di saat Gunung Ruang kembali erupsi, warga melakukan evakuasi secara mandiri dan belum tahu arahnya.

Basarnas juga akan menambah jumlah personelnya, guna membantu proses evakuasi.

Dari data BNPB pemerintah Kabupaten Kepulauan Sitaro sebanyak 828 warga yang ada di dua desa yakni desa laingpatehi dan Desa Pumpente, telah dievakuasi.

Baca Juga: Detik-Detik Gunung Ruang Erupsi, Ada Kilatan Petir Vulkanik

#erupsi #gunungruang #sitaro




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x