KOMPAS.TV - Bermain kandang di Villa Park, seolah akan menang mudah Aston Villa langsung membuka keunggulan di menit ke 39.
Oliver Watkins membuat The Villan memimpin 1-0 hingga rehat.
Babak kedua memasuki menit 46, Morgan Rogers menjauhkan keunggulan The Villans menjadi 2-0.
Selepas gol itu, Brentford justru tampil menggila.
Bahkan, tim tamu mampu menyetarakan skor, hanya dalam rentang waktu 2 menit.
Gol Mathias Jorgensen di menit 59, dan gol Bryan Mbeumo di menit 61, mengubah papan skor menjadi sama kuat 2-2 bagi Brentford.
Bahkan, tim tamu berhasil membalikan keunggulan selang 7 menit kemudian.
Yoan Wissa membuat publik tuan rumah terdiam, setelah membuat Brentford balik memimpin 3-2.
Beruntung, Aston Villa memiliki Oliver Watkins.
Brace nya di menit 80, menyelamatkan Aston Villa dari kekalahan.
Imbang 3-3 membuat posisi Aston Villa di peringkat 4 terancam.
The Villans kini hanya terpaut 3 angka dari Tottenham Hotspur yang berada di tangga ke-5, dan masih memiliki 2 laga yang belum dimainkan.
Baca Juga: Hingga H-4 Lebaran, 807 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek via Tol
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.