JEMBRANA, KOMPAS.TV - Seperti inilah suasana di Lapangan Cargo Gilimanuk, tempat pengantongan kendaraan yang akan masuk ke pelabuhan.
Sejak Minggu (07/04/2024) pagi, antrean kendaraan pemudik mengular, baik mobil dan sepeda motor.
Tidak hanya pemudik, dampak kemacetan jelang lebaran juga dirasakan para sopir truk pengangkut sembako dan buah.
Sejak Minggu (07/04/2024) dinihari, mereka masih terjebak antrean di Jalur Utama menuju Pelabuhan Gilimanuk.
Para sopir angkutan sembako dan buah mengaku khawatir, muatan yang mereka bawa akan rusak, akibat lamanya antrean.
Baca Juga: Polisi Kesulitan Evakuasi Truk Pengangkut Minyak yang Terguling di Jalur Mudik Arteri Cipatat
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.