Kompas TV video vod

Sakit Hati Batal Menikah, Pria Rampok dan Aniaya Mantan Tunangan!

Kompas.tv - 15 Maret 2024, 15:24 WIB
Penulis : Edwin Zhan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sakit hati hubungan tidak berlanjut, seorang pria di Jember, Jawa Timur, merampok mantan tunangannya sendiri.

Polisi juga menangkap dua orang penadah hasil rampokan, berupa sepeda motor dan kalung emas milik korban.

Setelah melarikan diri selama tiga bulan, pria ini ditangkap Polsek Bangsalsari, Jember, Jawa Timur.

Pelaku warga Kecamatan Sumbersari, Jember itu, ditangkap di tempat persembunyiannya di salah satu kota di Bali.

Tak hanya merampok, pelaku bahkan sempat mencekik dan menarik rambut korban hingga terjatuh.

Selain menangkap pelaku, polisi juga menangkap dua orang penadah hasil curian yang adalah warga Pasuruan, Jawa Timur.

Baca Juga: Terungkap! Ini Motif Pria Siram Air Keras ke Penjual Semangka: Sakit Hati Karena Istri Selingkuh

#mantantunangan #perampokan #penganiayaan




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Razia Izin Penjualan Petasan

22 Desember 2024, 17:36 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x