PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana meninjau pengungsian korban banjir bandang di Desa Wangandowo, Bojong, Kabupaten Pekalongan.
Di lokasi pengungsian terdapat 85 jiwa yang mengungsi karena kondisi rumah mereka yang rusak.
Nana Sudjana dalam kunjungannya memberikan bantuan berupa sembako, sampai obat-obatan yang diperlukan oleh pengungsian.
Secara simbolis Nana Sudjana memberikan bantuan kepada korban banjir bandang.
Nana menyebut banjir bandang akibat tanggul polder penampungan air pabrik yang sedang dibangun, jebol.
Perumahan warga yang ada dibawahnya akhirnya terkena banjir bandang pada Rabu (14/03) malam.
Pemerintah dan pihak pabrik sudah berkoordinasi agar secepatnya melakukan pemulihan pasca bencana banjir bandang.
Nana mengingatkan kepada masyarakat khususnya di Jawa Tengah tetap waspada ditengah cuaca ekstream yang masih terjadi.
Banjir bandang yang terjadi di Desa Wangandowo, Bojong, Kabupaten Pekalongan terjadi pada Rabu (14/03) malam.
Air dengan cepat menyapu 70 rumah warga yang berada dibawah polder penampungan air.
Dua orang yaitu ibu dan anak meninggal dunia dalam peristiwa ini, sementara 85 orang mengungsi.
Baca Juga: Gunakan Perahu Karet dan Pelampung, Warga dan Tim SAR Evakuasi Lansia dari Banjir Pekalongan
#banjir #nanasudjana #pekalongan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.